Uji Timpanometri

14 Mar 2023|Nurul Rafiqua
Ditinjau olehdr. Karlina Lestari
Uji timpanometri dilakukan pada telinga hanya memerlukan waktu 2 menit.Uji timpanometri mampu mendeteksi gangguan pendengaran yang dialami anak.

Apa itu prosedur uji timpanometri?

Uji timpanometri adalah tes medis yang digunakan untuk mendiagnosis gangguan pendengaran, terutama yang terjadi pada anak-anak. Prosedur ini dilakukan dengan cara mengukur pergerakan membran timpani sebagai respons terhadap perubahan tekanan.

Pemeriksaan tersebut dapat mengukur fungsi dan pergerakan gendang telinga (membran timpani) dan telinga bagain tengah. Hasil uji timpanometri direpresentasikan pada grafik yang disebut tympanogram. Tes ini biasanya tidak memakan waktu lama tapi tidak menyakitkan. Namun, rasa nyeri bisa muncul jika tes dilakukan pada gendang telinga atau telinga yang sedang mengalami peradangan.

Uji timpanometri dapat memberikan informasi kuantitatif yang berguna tentang keberadaan cairan di telinga tengah, mobilitas sistem telinga tengah, dan volume saluran telinga. Penggunaannya telah direkomendasikan untuk melengkapi informasi yang lebih kualitatif seperti riwayat penyakit, penampilan, dan mobilitas pada membran timpani.

Prosedur ini juga digunakan dalam evaluasi otitis media dengan efusi dan pada otitis media akut.

Mengapa prosedur uji timpanometri perlu dilakukan?

Prosedur ini biasanya berguna untuk untuk mendiagnosis beberapa kondisi, seperti:

  • Adanya cairan di telinga tengah
  • Terjadinya otitis media (infeksi telinga tengah)
  • Terjadinya perforasi (robekan) di membran timpani
  • Adanya masalah dengan tuba eustachius, bagian yang menghubungkan atas tenggorokan dan hidung dengan telinga tengah

Apa yang harus dipersiapkan sebelum menjalani prosedur uji timpanometri?

Prosedur ini biasanya dilakukan pada anak-anak. Oleh karena itu orangtua mungkin perlu menjelaskan kepada anak mengenai tes yang akan dijalaninya, termasuk prosedurnya. Beritahu anak untuk tetap diam dan tidak bergerak ketika mendengar suara yang keras selama prosedur dilakukan.

Jika anak merasa gelisah atau takut, beri mainan atau benda yang dapat menenangkannya. Sementara itu, orang dewasa yang akan menjalani pemeriksaan timpanometri, tidak perlu melakukan persiapan apapun.

Apa yang dilakukan dokter pada prosedur uji timpanometri?

Berikut ini adalah langkah dalam prosedur uji timpanometri.

  1. Sebelum prosedur berlangsung, dokter akan memeriksa liang atau saluran telinga dengan alat khusus yang disebut otoscope. Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada kotoran telinga atau benda asing yang menghalangi saluran telinga.
  2. Selanjutnya, dokter akan menempatkan perangkat tipe probe di saluran telinga. Tahap ini mungkin terasa sedikit tidak nyaman. Pasien juga mungkin mendengar nada keras saat perangkat mulai melakukan pengukuran.
  3. Prosedur ini bekerja dengan cara mengubah tekanan udara di telinga Anda untuk membuat gendang telinga bergerak maju mundur. Alat timpanometrik yang disebut tympanogram kemudian akan mengukur pergerakan gendang telinga Anda. 

Pasien sebaiknya tidak bergerak, berbicara, atau menelan selama prosedur berlangsung. Jika pasien bergerak maka penilaian terhadap hasilnya pun bisa salah.

Uji timpanometri memakan waktu sekitar 2 menit atau kurang untuk kedua telinga dan biasanya dilakukan di ruang praktik dokter. Orang-orang dari segala usia dapat menjalani prosedur ini, meskipun mungkin lebih sulit bagi anak-anak berusia dini, yang belum bisa mengikuti instruksi untuk tetap diam selama prosedur berlangsung.

Hasil apa yang didapatkan dari prosedur uji timpanometri?

Pemeriksaan timpanometri akan menghasilkan laporan grafik yang menampilkan 4 jenis intepretasi sebagai berikut ini:

  • Tipe A: Tympanogram normal
  • Tipe B: Tympanogram abnormal karena adanya cairan di telinga atau adanya lubang di gendang telinga
  • Tipe C: Tympanogram abnormal karena terjadinya efusi telinga awal maupun akhir, atau disfungsi tuba eustachius (mungkin berhubungan dengan gangguan sinus)
  • Tipe AS: Tympanogram abnormal karena kondisi sklerosis atau otosklerosis
  • Tipe AD: Tympanogram abnormal karena dislokasi tulang telinga tengah

Apa risiko dari prosedur uji timpanometri?

Sejauh ini tidak ada risiko dari penggunaan otoscope atau tympanometer yang telah dilaporkan. Namun, karena uji timpanometri menghasilkan tekanan di telinga, pasien bisa saja merasakan ketidaknyamanan selama tindakan berlangsung.

Pasien anak atau orang dewasa yang sensitif dapat mengalami refleks penolakan ketika suatu benda dimasukkan ke dalam telinga. Namun secara umum, prosedur ini tidak dianggap menyakitkan.

gangguan pendengaraninfeksi telingapenyakit telinga

Verywell Health.
https://www.verywellhealth.com/tympanometry-1192125
Diakses pada 27 April 2020

Healthline.
https://www.healthline.com/health/tympanometry#procedure
Diakses pada 27 April 2020

AAFP.
https://www.aafp.org/afp/2004/1101/p1713.html
Diakses pada 27 April 2020

Uciaudiology.
https://uciaudiology.com/audiological-evaluations/tympanometry/
Diakses pada 27 April 2020

Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email