Filler sculptra merupakan suatu jenis filler suntik yang digunakan untuk membuat wajah lebih awet muda. Filler sculptra berbeda dari jenis filler kosmetik lain karena mengandung zat aktif bernama poly-L-lactic acid. Zat ini dapat memicu produksi kolagen dalam kulit, sehingga kulit wajah dapat menjadi kencang dari dalam.
Filler sculptra dapat menghaluskan kerutan wajah, mengembalikan volume wajah, juga mengencangkan area pipi dan dahi yang berkerut seiring bertambahnya usia. Prosedur ini juga dapat digunakan untuk mengatasi hilangnya lemak wajah (atrofi lemak) pada pasien dengan HIV.
Efek filler sculptra adalah berkurangnya kerutan dan wajah kencang alami yang dapat bertahan hingga 2 tahun.
Filler sculptra digunakan untuk menyamarkan kerutan dan lipatan wajah, juga untuk memperbaiki garis senyum dan kerutan lain di sekitar hidung, mulut, dan dagu. Selain pada wajah, sculptra juga dapat digunakan untuk mengencangkan bokong, memperbaiki selulit, dan mengatasi kerutan di dada, siku, dan lutut.
Filler sculptra tidak disarankan untuk digunakan pada mata dan bibir.
Filler Scupltra aman dan efektif dilakukan bagi siapa saja, namun tidak direkomendasikan bagi pasien yang memiliki alergi terhadap zat penyusun sculptra. Prosedur ini juga tidak disarankan bagi pasien dengan kondisi medis yang menyebabkan timbulnya bekas luka.
Tidak ada persiapan khusus yang perlu dilakukan sebelum filler Sculptra. Pasien hanya akan meminta pasien untuk menghentikan konsumsi obat antiinflamasi nonsteroid seperti aspirin dan ibuprofen selama beberapa hari sebelum prosedur. Obat jenis ini dapat meningkatkan risiko pendarahan.
Filler sculptra biasanya dilakukan dalam beberapa sesi terapi untuk mencapai hasil optimal. Pada umumnya, terapi dilakukan dalam tiga kali suntik filler dalam 3-4 bulan. Prosedur filler sculptra meliputi:
Kebanyakan pasien dapat kembali beraktivitas dengan normal setelah prosedur ini dilakukan. Efek samping berupa bengkak dan memar biasanya bersifat ringan dan dapat menghilang dengan sendirinya selama beberapa hari. Pasien akan disarankan untuk melakukan beberapa hal berikut ini untuk mempercepat prose pemulihan:
Hasil filler sculptra muncul secara bertahap. Butuh waktu hingga beberapa minggu hingga hasil optimal tercapai.
Pasien dapat mengalami bengkak dan memar pada lokasi penyuntikan filler. Efek samping lainnya dapat berupa:
Healthline. https://www.healthline.com/health/sculptra-cost
Diakses pada 7 Juni 2020
Healthline. https://www.healthline.com/health/sculptra
Diakses pada 7 Juni 2020
Real Self. https://www.realself.com/sculptra-aesthetic
Diakses pada 7 Juni 2020