Prostodonsia adalah cabang ilmu kedokteran gigi yang berfokus pada penggantian gigi copot dengan prostesa atau yang sering kita sebut sebagai gigi palsu. Dokter gigi yang mendalami ilmu prostodonsia disebut sebagai dokter gigi spesialis prostodonsia (Sp.Pros).
Pasang gigi palsu tanpa cabut akar gigi sebaiknya tidak dilakukan karena bisa timbulkan berbagai masalah, mulai dari bau mulut, infeksi gusi, hingga masalah pencernaan.
Nekrosis pulpa adalah kondisi yang terjadi pada gigi yang sarafnya sudah mati. Nekrosis pulpa merupakan kerusakan gigi yang paling parah dan hanya bisa diobati dengan perawatan saluran akar atau pencabutan.
Crown gigi adalah pemasangan selubung gigi palsu di atas gigi yang rusak. Tujuannya adalah untuk memperbaiki dan mengembalikan fungsi gigi yang telah rusak.
Crown gigi patah bisa disebabkan oleh benturan yang keras, seperti saat berolahraga, kecelakaan, atau bahkan tidak sengaja mengunyah makanan yang keras. Rusaknya jaket crown yang menutupi gigi, biasanya sulit diperbaiki.
Minat terhadap olahraga terus meningkat, tetapi ada beberapa jenis olahraga yang menyebabkan gigi patah dan cedera gigi seperti basket, senam, sepakbola dan lainnya.