Beauty & Skincare

10 Rekomendasi Warna Cat Kuku untuk Kulit Sawo Matang

11 Jul 2023|Dina Rahmawati
Rekomendasi warna cat kuku untuk kulit sawo matangSalah satu warna cat kuku untuk kulit sawo matang yang cocok adalah cokelat

Banyak orang menggunakan kutek untuk memperindah tampilan kuku. Berbagai pilihan warna pun tersedia, dari warna gelap hingga terang. Supaya lebih cocok, kamu bisa menyesuaikannya dengan tone kulitmu. Lantas, apa warna cat kuku untuk kulit sawo matang yang bagus? Tenang, artikel ini memiliki rekomendasinya untukmu.

Warna cat kuku untuk kulit sawo matang

Berikut sederet rekomendasi warna kutek untuk kulit sawo matang yang bisa kamu pilih:

1. Lavender

Warna lavender adalah warna ungu yang lebih muda dan lembut. Warna yang tengah populer ini cocok bagi kamu yang ingin terlihat lebih girly atau kalem. 

Tanpa memberikan kesan mencolok, warna cat kuku lavender bisa membuat tangan sawo matangmu tampak indah dan elegan, lho!

2. Jingga

warna jingga untuk kuku kulit sawo matang
Warna jingga menciptakan kesan berani

Jika ingin tampil stunning, kamu bisa memilih kutek warna jingga atau oranye. Warna cat kuku yang cocok untuk kulit sawo matang ini dapat mengontraskan rona pada kulitmu sehingga tampak memukau.

Tak hanya itu, warna jingga mampu menciptakan kesan berani yang tidak berlebihan pada penampilanmu. Warna ini juga eye-catching sehingga bisa menarik perhatian.

3. Cokelat

Cokelat bisa menjadi pilihan kutek warna netral yang bagus untuk kulit sawo matang. Warna gelap ini dinilai dapat membuat kulit tampak lebih cerah.

Warna cokelat pada kuku juga bisa memberikan kesan modern. Kamu dapat menambahkan percikan warna lain, misalnya biru laut agar lebih indah.

4. Biru laut

Warna cat kuku untuk kulit sawo matang berikutnya adalah biru laut. Warna cerah ini dapat menonjolkan warna kecokelatan pada kulitmu dan membuatnya terlihat lebih bercahaya.

Sentuhan mengkilap yang diberikannya juga tidak terlalu mencolok. Kuku pun terlihat lebih segar dan menarik saat menggunakan warna biru laut.

5. Merah

Warna merah dinilai cocok untuk semua tone kulit, tak terkecuali kulit sawo matang. Warna ini dapat memberikan kesan yang berani serta elegan.

Cat kuku merah akan lebih menonjol dibandingkan warna kulitmu. Kamu juga bisa melapisinya dengan kutek bening untuk membuatnya berkilau.

6. Fuchsia

warna fuschia untuk kuku kulit sawo matang
Warna fuschia membuat kuku tampak mewah

Warna kutek yang cocok untuk kulit sawo matang berikutnya adalah pink fuchsia. Ini merupakan warna campuran merah dan ungu yang cerah.

Tak hanya cantik, warna ini bisa membuat kuku tampak mewah. Warna fuchsia yang mencolok juga dapat mencuri perhatian orang yang melihatnya.

7. Rose gold

Jika ingin memberikan tampilan yang berkilau dan mewah pada kuku, kamu bisa menggunakan kutek warna rose gold. Rose gold adalah warna emas dengan sedikit kemerahan.

Warnanya yang sedikit kemerahan dapat memberikan kontras yang lebih besar dengan kulitmu sehingga akan tampak lebih berani.

8. Kuning mustard

Warna kuning mustard cocok bagi kamu yang menyukai warna cerah dan lembut. Warna ini dapat menonjolkan tone kulitmu serta membuatnya tampak lebih cerah.

Menggunakan warna kuning mustard juga bisa memberikan nuansa yang ceria dan hangat. Supaya lebih cantik, kamu dapat menambahkan lukisan bunga atau corak lain di atas kutek.

9. Putih

warna putih untuk kuku kulit sawo matang
Warna putih membuat kuku tampak lebih segar

Kamu bisa memilih warna putih sebagai warna cat kuku untuk kulit sawo matang. Ini adalah cara tercepat dan termudah untuk membuat kulit kecokelatanmu menonjol sekaligus membuat kuku tampak lebih segar. Kamu juga bisa menambahkan corak atau ornamen di atasnya agar lebih indah.

10. Hijau sage

Hijau sage bisa menjadi warna kutek yang bagus untuk kulit sawo matang. Warna yang sedang tren ini merupakan perpaduan hijau dengan rona keabu-abuan atau keperakan.

Warna hijau sage dapat memberikan kesan yang lembut, tapi tetap cantik. Kamu juga bisa mengkombinasikannya dengan warna lain untuk membuat gradasi yang indah.

Nah, itulah rekomendasi warna cat kuku untuk kulit sawo matang yang bisa kamu pertimbangkan. Pilihlah kutek yang berkualitas dan aman digunakan, ya!

Kulit Dan KecantikanRagam-perawatan Kulit

Byrdie. https://www.byrdie.com/nail-colors-for-dark-skin-tones-4775812
Diakses pada 7 Juli 2023

Nail Design Code. https://naildesigncode.com/best-nail-colors-for-tan-skin/
Diakses pada 7 Juli 2023

Thirsty of Tan. https://thirstyfortan.com/good-nail-colours-for-tan-skin/
Diakses pada 7 Juli 2023

Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email