Resep

Resep Korean Garlic Bread untuk Teman Nonton Drama Korea

27 Jul 2021|Bayu Galih Permana
Korean garlic bread merupakan roti viral yang berasal dari KoreaKorean garlic bread mempunyai cita rasa asin gurih ketika dimakan

Semenjak ‘virus’ drama Korea menyerang, banyak makanan dari Negeri Ginseng yang menarik perhatian dan mulai masuk ke Indonesia. Salah satu makanan yang viral dan mempunyai cukup banyak penggemar adalah Korean Garlic Bread.

Korean Garlic Bread adalah makanan Korea yang mengombinasikan antara roti, bawang putih, cream cheese, dan keju. Kombinasi tersebut membuat kue Korea viral ini mempunyai cita rasa yang asin, serta gurih saat dimakan. 

Meski punya rasa yang nikmat, kamu sebaiknya tidak mengonsumsinya terlalu banyak. Kalori tinggi yang terkandung di dalamnya bisa menyebabkan kenaikan berat badan ketika dikonsumsi secara berlebihan. 

Untuk meminimalkan hal tersebut, cobalah untuk memodifikasi resep Korean Garlic Bread dengan menggunakan bahan-bahan yang rendah kalori sesuai selera.

Kandungan nutrisi dalam Korean Garlic Bread

Korean Garlic Bread merupakan camilan yang memiliki kalori tinggi. Tingginya kalori makanan ini berasal dari tepung untuk membuat roti, cream cheese, dan keju yang digunakan. Berikut ini kandungan nutrisi dalam 1 Korean Garlic Bread berukuran besar:

  • Kalori: 867 kalori
  • Karbohidrat: 97 gram
  • Protein: 16 gram
  • Lemak: 47 gram
  • Serat: 3 gram
  • Kolesterol: 180 mg
  • Sodium: 357 mg
  • Kalium: 252 mg
  • Kalsium: 102 mg
  • Zat besi: 5 mg

Perlu diingat, kandungan nutrisi yang ada dalam masing-masing Korean Garlic Bread berbeda satu sama lain, tergantung ukuran, bahan baku, maupun isiannya. Untuk meminimalkan jumlah kalori di dalamnya, kamu bisa membuat sendiri di rumah dengan menggunakan bahan-bahan rendah kalori.

Resep Korean Garlic Bread yang mudah dibuat di rumah

Resep Korean Garlic Bread dengan cream cheese

Cream cheese merupakan salah satu bahan untuk membuat Korean Garlic Bread
Cream Cheese akan membuat Korean Garlic Bread terasa gurih

 

Cream cheese merupakan salah satu bahan utama dalam Korean Garlic Bread. Bahan satu ini membuat rasa kue Korea viral ini menjadi lebih gurih saat dimakan. Sejumlah bahan yang perlu dipersiapkan untuk membuat resep roti Korea ini, di antaranya:

Bahan utama

  • 350 gram tepung protein tinggi
  • 1 butir telur
  • 50 gram gula pasir
  • 180 ml susu cair
  • 1 sdm ragi instan
  • ½ sdt garam
  • 2 sdm mentega

Bahan adonan cream cheese

  • 100 gram cream cheese
  • 1,5 sdm gula halus
  • 30 ml whipped cream atau susu cair

Bahan adonan butter

  • 100 gram mentega cair
  • 8 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 3 sdt daun parsley atau seledri kering
  • 1 butir telur

Jika bahan-bahan di atas telah siap, cara membuat Korean Garlic Bread bisa dengan mengikuti resep berikut ini:

  1. Campur tepung terigu, gula, telur, dan susu cari dalam wadah. Tutup adonan memakai plastic wrap selama 1 hingga 3 jam.
  2. Masukkan ragi ke adonan secara merata, kemudian tambahkan mentega dan garam. Aduk hingga merata.
  3. Bagi adonan menjadi 8 buah, kemudian bulatkan. Diamkan selama 30 menit, lalu olesi permukaannya dengan susu cair.
  4. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celsius selama 20 menit. Jika sudah matang, olesi dengan mentega selagi panas. Biarkan dingin, lalu belah bagian atas jadi enam bagian tetapi tidak sampai terputus satu sama lain.
  5. Buat adonan creamcheese dengan mencampurkan semua bahannya menjadi satu ke dalam wadah. Aduk menggunakan whisk hingga tercampur merata. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga. Masukkan ke sela-sela belahan roti.
  6. Buat adonan butter dengan mencampurkan semua bahan menjadi satu ke wadah. Olesi broti tersebut dengan menggunakan adonan butter. Setelahnya, panggang selama 10 menit dengan suhu 180 derajat Celsius. Korean Garlic Bread siap dinikmati saat hangat.

Resep Korean Garlic Bread tanpa cream cheese

Resep Korean Garlic Bread membutuhkan keju cheddar
Kamu bisa menggunakan keju cheddar sebagai pengganti cream cheese

 

Cream cheese memang merupakan bahan utama dalam Korean Garlic Bread, tapi harga dari bahan satu ini cukup mahal. Meski begitu, kamu tidak perlu khawatir karena makanan ini juga dapat dibuat tanpa menggunakan cream cheese.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Korean Garlic Bread tanpa cream cheese, di antaranya:

  • Roti/buns burger
  • 250 gram mentega
  • 6 sdm tepung terigu
  • 500 ml susu segar
  • 200 gram keju cheddar, bisa juga dikombinasikan dengan mozzarella
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdt garam
  • 25 gram bawang putih yang sudah dicincang halus
  • 2 butir telur
  • 2,5 sdm madu
  • 40 gram susu kental manis
  • Daun parsley yang sudah dicincang

Apabila semua bahan sudah siap, cara membuat Korean Garlic Bread tanpa cream cheese bisa dengan mengikuti langkah di bawah ini:

  1. Panaskan oven. Siapkan loyang yang sudah dialasi dengan baking paper.
  2. Belah roti menjadi 6 bagian tanpa terpotong
  3. Campurkan 100 gr mentega, tepung terigu, susu segar, keju, gula pasir, dan garam. Aduk hingga merata dan memiliki tekstur seperti vla.
  4. Masukkan ke dalam plastik segitiga, kemudian isikan ke dalam sisi-sisi roti yang sudah dibelah.
  5. Campurkan 150 gram mentega cair, bawang putih, telur, madu, susu kental manis, dan daun parsley. Balurkan ke roti secara merata hingga semua bagian terolesi.
  6. Oven hingga mendapatkan tingkat kematangan yang diinginkan. Korean Garlic Bread tanpa cream cheese siap untuk dinikmati.
Makanan SehatMakanan Tidak Sehat

Two Plaid Aprons. https://twoplaidaprons.com/korean-cream-cheese-garlic-bread/
Diakses pada 27 Juli 2021

Cookpad. https://cookpad.com/id/resep/14149743-korean-garlic-bread-without-cream-cheese-by-cangyun_official
Diakses pada 27 Juli 2021

Cookpad. https://cookpad.com/id/resep/15253316-korean-creamcheese-garlic-bread
Diakses pada 27 Juli 2021

Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email