Gym & Sport

10 Rekomendasi Sepatu Consina yang Awet dan Berkualitas Tinggi

24 Aug 2021|Fadli Adzani
Sepatu gunung terbaikSepatu Consina menawarkan banyak variasi yang bisa kamu coba untuk mendaki gunung.

Saat memilih sepatu gunung atau trekking shoe, sebaiknya kamu mencari produk yang bisa digunakan di segala cuaca, memerhatikan kekuatan sol sepatunya agar tidak mudah tergelincir, hingga menguji fleksibilitas bahannya supaya nyaman digunakan. Salah satu merek yang bisa memenuhi ketiga kriteria di atas adalah sepatu Consina.

Tertarik dengan merek sepatu gunung ini? Berikut adalah berbagai rekomendasi sepatu gunung Consina yang bisa kamu pertimbangkan.

10 rekomendasi sepatu gunung Consina terbaik

1

Futura

sepatu consinaFutura (Sumber: Consina)

Salah satu sepatu gunung Consina yang bisa kamu coba adalah Futura. Sepatu yang dapat melindungi bagian pergelangan kaki ini tersedia dalam warna cokelat dan hitam, perpaduan yang cocok dengan alam.

Sepatu Consina ini terbuat dari kulit suede dan nubuck yang membuatnya fleksibel sehingga nyaman digunakan.

Selain itu, terdapat membran yang menjadikan sepatu Consina ini tahan air sehingga kaki tidak lembap meski sedang berada di tempat yang becek.

Bagian sol bawahnya terbuat dari karet yang awet dan mampu mencengkeram permukaan dengan kuat.

Harga sepatu gunung Consina Futura dibanderol Rp950.000.

2

Tower Trekk

Sepatu consinaTower Trekk (Sumber: Consina)

Dibandingkan dengan Futura, Tower Trekk memiliki bagian penutup pergelangan kaki yang lebih tinggi. Bahannya terbuat dari kulit nubuck sintetis dan suede yang memungkinkan udara masuk ke dalam sepatu.

Bagian atas sepatu gunung Consina ini tahan air dan noda sehingga kamu tidak perlu khawatir saat sedang menapaki jalan yang becek serta berlumpur. Ada pula bagian besi di dalamnya untuk mendukung dan menjaga bagian kakimu.

Harga sepatu gunung Consina Tower Trekk ini cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp535.000.

3

Trango

sepatu consinaTrango (Sumber: Consina)

Sepatu Consina Trango memiliki penutup pergelangan kaki yang tinggi untuk menjaga kakimu dari risiko cedera.

Sepatu gunung Consina ini terbuat dari kulit yang lentur dan tentunya awet. Kamu tidak perlu khawatir meskipun menggunakannya untuk kegiatan ekstrem di alam bebas!

Ada pula membran yang bisa menjaga kakimu tidak basah. Sepatu gunung Consina ini juga dilengkapi dengan ventilasi yang bisa membuat kakimu tidak merasa gerah.

Untuk menebusnya, kamu perlu merogoh kocek mulai dari Rp1.300.000-an.

4

Explorer

sepatu consinaExplorer (Sumber: Consina)

Explorer adalah sepatu gunung Consina berkualitas tinggi yang terbuat dari bahan premium, seperti kulit nubuck dan suede, hingga jaring di bagian atas sebagai ventilasinya.

Bagian karet di depan sepatu dan tumitnya membuat sepatu gunung Consina ini awet dan dapat menjaga kakimu agar terhindar dari cedera.

Membran pada sepatu Consina ini juga bisa melindungi kakimu agar tidak basah saat sedang bertualang di medan yang becek.

Harga sepatu gunung Consina yang satu ini cukup tinggi, yaitu Rp1.700.000.

5

Chameleon

sepatu consinaChameleon (Sumber: Consina)

Jika kamu memiliki budget yang terbatas tapi ingin memiliki sepatu gunung Consina, cobalah Chameleon.

Meski harganya ekonomis, sepatu Consina ini memiliki beberapa fitur yang tak boleh diremehkan. Salah satunya adalah bahan suede dan jaring yang bisa membuat kakimu tetap sejuk sekaligus nyaman.

Bagian atas sepatunya memiliki bahan yang antiair dan noda. Sementara itu, bagian dalamnya dilengkapi dengan besi yang bisa mendukung pergerakkan kaki agar terhindar dari cedera.

Harga sepatu gunung Consina ini dibanderol mulai dari Rp495.000.

6

Mustang

sepatu consinaMustang (Sumber: Consina)

Salah satu produk terlaris dari Consina adalah Mustang, yakni sepatu gunung yang terbuat dari kulit suede dan oxford di bagian atasnya.

Desain tingginya dapat memberikan perlindungan ekstra untuk kaki saat mendaki gunung.

Teknologi membran Uneebtex yang dimiliki sepatu gunung Consina ini mampu mencegah air masuk ke dalam sepatu dan memungkinkan udara untuk bersirkulasi.

Bagian sol bawahnya juga digadang-gadang anti-slip sehingga kamu tidak mudah tergelincir.

Untuk memilikinya Sepatu Consina Mustang, siapkan uang sekitar Rp925.000-an.

7

Deurali

sepatu consinaDeurali (Sumber: Consina)

Tidak hanya sepatu gunung pria, Consina juga menyediakan berbagai produk trekking shoes untuk wanita, salah satunya Deurali. Garis-garis merah mudanya membuat produk ini terlihat unik.

Meski diciptakan untuk wanita, sepatu gunung Consina ini tetap tangguh dan siap untuk dipakai berkegiatan ekstrem di alam bebas.

Bagian kulit suede dan oxford-nya dinilai tahan lama. Desainnya yang tinggi juga mampu memberikan perlindungan ekstra.

Harga sepatu gunung Consina untuk wanita ini juga tidak terlalu mahal, yaitu mulai dari Rp795.000-an.

8

Pokhara

sepatu consinaPokhara (Sumber: Consina)

Terbuat dari bahan suede dan oxford yang kuat, Pokhara sebagai menjadi salah satu sepatu Consina yang cukup laris di pasaran.

Desainnya yang tinggi juga bisa menjaga kakimu dari risiko cedera saat sedang bertualang di alam bebas. Sementara itu, membran Uneebtex-nya bisa mencegah air masuk ke dalam sepatunya.

Sepatu ini diklaim bisa mengontrol pijakanmu dengan baik, menjaga posisi kenyamanan kaki, dan bisa meredam benturan. Kamu perlu menyiapkan uang Rp795.000 untuk menebusnya.

9

Jomsom

sepatu consinaJomsom (Sumber: Consina)

Jomsom adalah salah satu sepatu Consina terbaru yang desainnya tidak ketinggalan zaman. Produk ini diklaim bisa menjaga pijakanmu dengan baik sehingga terhindar dari cedera saat sedang mendaki.

Ditambah lagi, sepatu gunung Consina ini didesain untuk bisa menjaga posisi kenyamanan kakimu. Kontur bagian solnya juga didesain sedemikian rupa agar tidak licin.

Sepatu Consina yang mampu meredam benturan ini dapat dibeli dengan harga Rp895.000.

10

Alpine

sepatu consinaAlpine (Sumber: Consina)

Murah tapi berkualitas tinggi menjadi kata-kata yang bisa mendeskripsikan sepatu Consine Alpine. Desainnya yang keren dan tidak neko-neko juga membuatnya terlihat gagah saat digunakan.

Sepatu Consina Alpine dilengkapi dengan tali yang bisa kamu atur sesukamu sehingga kekencangannya dapat disesuaikan. Bagian sol di bawahnya juga didesain agar kamu tidak mudah tergelincir.

Harga sepatu Consina Alpine juga relatif murah di kelasnya, yaitu Rp545.000-an.

Olahraga

India Hikes. https://indiahikes.com/choosing-trekking-shoes/#gref
Diakses pada 9 Agustus 2021

Consina. http://shop.consina-adventure.com/trekking-shoes/
Diakses pada 9 Agustus 2021

Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email