Lifestyle

6 Rekomendasi Obat Sakit Perut Anak di Apotek

08 Aug 2023|Fadli Adzani
Ada beragam rekomendasi obat sakit perut anak di apotek yang bisa Moms belikan untuknya.Ada beragam rekomendasi obat sakit perut anak di apotek yang bisa Moms belikan untuknya.

Sakit perut yang dialami anak dapat menimbulkan ketidaknyamanan dan mengganggu aktivitasnya ketika bermain atau belajar di sekolah. 

Jika rasa sakitnya sudah tidak tertahankan, terdapat beberapa rekomendasi obat sakit perut anak di apotek, yang bisa orangtua beli untuk mengurangi nyeri. 

Rekomendasi obat sakit perut anak di apotek

Sebelum memberikan obat sakit perut pada anak, orangtua disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter atau apoteker yang bertugas. Tujuannya untuk memahami anjuran pemakaian serta dosis tepat dari obat yang akan dikonsumsi sehingga pengobatannya optimal. 

Orangtua juga perlu membawa si kecil ke dokter agar bisa mengetahui apa penyebab sakit perut yang dirasakan oleh anak. Dengan mengetahui pemicunya, dokter dapat meresepkan obat-obatan yang tepat.

Berikut sejumlah obat sakit perut anak di apotek yang dapat dibeli:

1

Lacto-B

Lacto-BLacto-B

Lacto-B adalah salah satu obat sakit perut anak di apotek yang cukup populer. Obat probiotik dalam bentuk serbuk ini bisa membantu memperbaiki fungsi normal dari saluran pencernaan dan mengatasi berbagai kondisi, yang meliputi:

  • Diare
  • Sembelit
  • Dispepsia
  • Diare akibat laktosa
  • Penggunaan obat antibiotik jangka panjang

Lacto-B mengandung bakteri yang baik untuk pencernaan, seperti Lactobacillus acidophilus, Bifidobacterium longum, serta Streptococcus thermophilus. Produk ini juga mengandung vitamin C, B1, B2, hingga B6. 

Per kemasannya, Lacto-B dijual dengan harga yang terbilang ekonomis, yaitu mulai dari Rp9.000-an. 

2

Entrostop Herbal Anak

Entrostop Herbal AnakEntrostop Herbal Anak

Obat sakit perut anak di apotek berikutnya adalah Entrostop Herbal Anak. Produk ini dilengkapi dengan 100 mg ekstrak daun jambu, 80 mg kunyit, 45 mg daun teh, dan 50 mg ekstrak jahe. 

Obat ini bisa dikonsumsi apabila sakit perut yang dialami anak disebabkan oleh diare atau mencret. 

Di samping itu, Entrostop Herbal Anak bisa dikonsumsi untuk membantu memadatkan tinja dan mengurangi frekuensi buang air besar (BAB). 

Per kotaknya, Entrostop Herbal Anak dijual dengan harga mulai dari Rp13.000-an. 

3

Pure Kids Aise Belly

Pure Kids Aise BellyPure Kids Aise Belly

Jika sakit perut yang diderita oleh si kecil dipicu oleh kondisi masuk angin, perut kembung, atau sembelit, orangtua bisa memberikan Pure Kids Aise Belly. 

Obat sakit perut anak di apotek ini mengandung minyak terpeneless dill seed, ekstrak chamomile, ekstrak fennel, ekstrak akar jahe, dan ekstrak lemon balm

Tidak hanya mengatasi sakit perut, obat ini diklaim dapat membantu meningkatkan nafsu makan serta daya tahan tubuh anak. 

Satu botol Pure Kids Aise Belly berukuran 60 ml dibanderol dengan harga mulai dari Rp37.000-an. 

4

Diapet Anak Sirup

Diapet Anak SirupDiapet Anak Sirup

Diapet Anak Sirup adalah obat sakit perut anak di apotek yang bisa dikonsumsi untuk mengatasi diare. 

Produk ini diperkaya dengan zat aktif herbal, seperti ekstrak daun jambu biji, kunyit, buah mojokeling, hingga kulit buah delima. 

Siapkan dana sekitar Rp11.000-an untuk membeli 1 botol Diapet Anak Sirup berukuran 60 ml. 

5

Interzinc Sirup

Interzinc SirupInterzinc Sirup

Diare adalah kondisi medis yang tidak boleh disepelekan. Sebab, masalah ini bisa menyebabkan anak mengalami dehidrasi

Salah satu obat yang bisa diberikan untuk mengatasi dehidrasi akibat diare adalah Interzinc Sirup. Obat ini bisa dimanfaatkan sebagai pelengkap Cairan Rehidrasi Oral (CRO) pada bayi dan anak akibat dehidrasi karena diare. 

1 botol Interzinc Sirup berukuran 60 ml dipatok dengan harga mulai dari Rp56.000-an. 

6

 

Dulcolax Supp Child

Dulcolax Supp ChildDulcolax Supp Child

Dulcolax Supp Child adalah obat sakit perut anak di apotek yang tersedia dalam bentuk supositoria (dimasukkan ke dalam dubur). Obat ini dapat diberikan untuk anak yang mengalami sembelit.

Obat ini dilengkapi dengan zat bisacodyl yang berfungsi meningkatkan gerakan pada dinding usus dan mengikat air sehingga melunakkan feses.

Dulcolax Supp Child dijual dengan harga mulai dari Rp21.000-an per pcs. 

Sakit PerutRagam-anak
Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email