Mom & Baby

Rekomendasi Dokter Anak yang Bagus Menurut para Ibu

31 Mar 2021|Nina Hertiwi Putri
Rekomendasi dokter anak yang bagus menurut para ibu adalah yang komunikatifDokter anak yang bagus menurut para ibu adalah yang sabar dan komunikatif

Dokter anak yang bagus tentu jumlahnya tidak sedikit. Namun, lebih dari sekedar itu, kecocokan cara perawatan dan komunikasi yang diberikan oleh para dokter biasanya menjadi pertimbangan utama untuk para ibu.

Karena itu, untuk kamu yang sedang mencari dokter yang cocok untuk si Kecil, kami sudah rangkum beberapa cerita dari para ibu mengenai dokter anak yang bagus versi mereka. Siapa tahu, salah satunya bisa jadi DSA kamu juga.

Daftar dokter anak yang bagus menurut para ibu

1

dr. Eric Gultom, Sp.A (K)

Rekomendasi dokter anak yang bagus dr. Eric Gultom, Sp.A (K)dr. Eric Gultom, Sp.A (K)Cek Sekarang

“Dokter Eric waktu itu sempat viral karena beliau kalau imunisasi anak, anaknya jarang nangis. Jago mengalihkan perhatian anak. Lalu kalau misalnya anak sakit, tidak terlalu banyak meresepkan obat, jadi obatnya sedikit tapi tepat sasaran. Baik hati dokternya, jam berapapun kita WA, beliau usahakan balas dan nggak bikin panik orang tua.”

- Soraya, 36, Ibu dari Aisyah (3,5 tahun)

Tempat praktik dr. Eric Gultom Sp.A (k): RS Medistra Jakarta Selatan dan RS Hermina Kemayoran Jakarta Pusat.

2

dr. Sylvia Retnosari, Sp.A

Rekomendasi dokter anak yang bagus dr. Sylvia Retnosari, Sp.Adr. Sylvia Retnosari, Sp.ACek Sekarang

“Kalau anak lagi sakit, sering aku bawa ke dr. Sylvia karena beliau periksanya detail. Terus yang aku suka juga, selain periksa, orang tua juga sambil dikasih edukasi, jadi lebih tahu harus gimana dan harus apa selesai periksa di sana. Contohnya waktu itu anak demam, sama dokter Sylvia benar-benar dijelaskan alur penyakitnya sampai digambar di kertas, jadi paham kalau anak demam harus apa, kapan harus dikompres, kapan harus minum obat, dan kapan harus ke dokter.”

- Reni, 31, Ibu dari Raina (3,5 tahun)

Tempat praktik dr Slyvia Retnosari Sp.A: RS Premier Jatinegara

3

dr. Cut Badriah, Sp.A

Rekomendasi dokter anak yang bagus dr. Cut Badriah, Sp.Adr. Cut Badriah, Sp.A (sumber foto: sammarie-basra hospital)Cek Sekarang

“Dokter Cut sangat komunikatif. Kalau sedang konsultasi, beliau jelaskan satu per satu soal diagnosis kondisi anak, diagnosis pembandingnya, dan perawatannya. Dijelaskan kenapa perawatannya itu dan perawatan alternatifnya apa saja.”

- Anandika, 34, Ibu dari Owen (3 tahun) dan Wilona (4 tahun)

Tempat praktik dr. Cut Badriah, Sp.A: RSIA Sam Marie Basra, Jakarta Timur

4

dr. Emma Nurhema, Sp.A

Rekomendasi dokter anak yang bagus dr. Emma Nurhema, Sp.Adr. Emma Nurhema, Sp.ACek Sekarang

“Rekomendasi dokter anak yang bagus dari aku ada dokter Emma. Kalau sama beliau soalnya biaya konsulnya terjangkau, lalu jarang resepin obat dan sekalinya kasih obat resep juga nggak pernah yang terlalu mahal.

Perawatannya menyeluruh, misalnya waktu anak aku lagi susah makan, sama dokternya dikasih resep makanan yang cocok buat anak, terus kalau lagi diare juga dikasih resep yang pas untuk perutnya anak. Beliau juga langsung sadar kalau anak aku ada spektrum autisme, jadi perawatannya disesuaikan.”

- Maria, 34 tahun, Ibu dari Joshua (6 tahun)

Tempat praktik dr. Emma Nurhema, Sp.A: Klinik Prama Medika dan RS Yadika Pondok Bambu

5

dr. Bernie Endyarni Medise, MPH, Sp.A (K)

Rekomendasi dokter anak yang bagus dr. Bernie Endyarni Medise, MPH, Sp.A (K)dr. Bernie Endyarni Medise, MPH, Sp.A (K)Cek Sekarang

“Satu lagi rekomendasi dokter anak yang bagus dari aku ada dokter Bernie. Beliau jagoan soal tumbuh kembang anak. Benar-benar memahami perasaan orang tua, tidak pernah menghakimi, dan cara interaksinya positif, jadi orang tua juga tenang. Kekurangannya, kalau mau berobat di dokter Berni antrenya banyak sekali, jadi harus booking dari jauh-jauh hari.”

- Maria, 34 tahun, Ibu dari Joshua (6 tahun)

Tempat praktik dr. Bernie Endyrani Medise, MPH, Sp.A (K): Klinik Lalita, Bekasi dan  Klinik Brawijaya, Kemang, Jakarta Selatan.

6

Prof. Dr. dr. Rini Sekartini, Sp.A (K)

Rekomendasi dokter anak yang bagus Dr. dr. Rini Sekartini, Sp.A (K)Dr. dr. Rini Sekartini, Sp.A (K)Cek Sekarang

“Dokter Rini baik banget, sabar dan lembut ketika lagi periksa pasiennya. Aku merasa beliau mengerti banget soal tumbuh kembang. Kebetulan akau periksa ke sana karena ada kekhawatiran speech delay di anak, dan dokter Rini sangat telaten waktu periksa anak saya.”

- Karlina, 27 tahun, Ibu dari Kai (2 tahun)

Tempat praktik Dr. dr. Rini Sekartini, Sp.A (K): Klinik Lalita, Bekasi

Klinik Tumbuh Kembang AnakKesehatan AnakAnak Sakit
Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email