Paket pemeriksaan yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan (non-refundable)
Setelah menyelesaikan pembayaran, Anda akan mendapatkan voucher untuk ditukarkan kepada petugas fasilitas kesehatan saat akan melakukan pemeriksaan
Voucher berlaku 1 (satu) bulan setelah pembelian
Silahkan melakukan booking terlebih dahulu untuk mendapat slot pemeriksaan di fasilitas kesehatan terkait
Waktu pemeriksaan setiap hari Senin - Minggu pukul 08:00 - 16:30 WIB
Tindakan pemeriksaan dilakukan oleh dokter profesional
Mengapa Anda membutuhkan Booster Vitamin D?
Dokter akan merekomendasikan pemeriksaan kadar vitamin D 25-OH total jika Anda berisiko tinggi memiliki kadar vitamin D rendah seperti pada kondisi berikut ini:
Tidak banyak terpapar sinar matahari
Berusia lanjut
Mengalami obesitas
Pernah menjalani operasi bypass lambung
Memiliki penyakit usus seperti penyakit Chron, yang membuat tubuh kesulitan untuk menyerap nutrisi
Bayi yang hanya mendapatkan ASI pun ternyata berisiko kekurangan vitamin D. Susu formula yang diperkaya vitamin D bisa menjadi solusi, tentu saja sesuai petunjuk dokter. Dokter juga akan merekomendasikan prosedur ini jika Anda telah didiagnosis kekurangan vitamin D dan ingin melihat apakah pengobatannya berhasil.
Apa informasi penting mengenai Booster Vitamin D?
Vitamin D adalah vitamin yang sangat penting utuk tubuh sebab ia berfungsi untuk membantu penyerapan kalsium dan mempertahankan tulang agar tetap kuat. Vitamin ini bisa dihasilkan sendiri oleh tubuh ketika sinar ultraviolet dari matahari menyentuh kulit. Sumber vitamin lainnya dihasilkan dari konsumsi makanan dan minuman seperti ikan, telur, produk susu, serta suplemen vitamin D. Untuk bisa digunakan, vitamin D harus melalui beberapa proses pengolahan terlebih dahulu di dalam tubuh. Proses ini pertama kali terjadi di hati. Di organ tersebut, vitamin D yang didapatkan dari sinar matahari maupun makanan diubah menjadi bahan kimia yang dikenal sebagai 25-hydroxyvitamin D (D 25-OH) disebut juga sebagai calcidiol sebelum akhirnya diserap ke dalam darah dan diedarkan ke lokasi lain di tubuh.
Yang harus diperhatikan sebelum melakukan Booster Vitamin D?
Tidak ada persiapan khusus yang harus dilakukan sebelum menjalani prosedur ini. Dokter akan melakukan pemeriksaan standar terkait kondisi Anda.
Bagaimana prosedur Booster Vitamin D dilakukan?
Pemeriksaan kadar vitamin D adalah prosedur yang terbilang aman. Hanya ada sedikit risiko yang terkait dengan pengambilan darah. Anda mungkin merasa sedikit sakit atau pegal di lokasi jarum ditusukkan. Ada kemungkinan kecil terjadinya perdarahan atau hematoma berlebihan, yang ditunjukkan dengan adanya penumpukan darah menumpuk di bawah kulit. Ada juga risiko infeksi yang mungkin terjadi di lokasi tusukan, tapi peluangnya sangat kecil.
Profil Faskes
Visi : Menjadikan Klinik Utama Glowing Anti-Aging & Wellness sebagai penyedia layanan satu atap (One-Stop Solution) untuk kesehatan dan kecantikan holistik yang terbaik di Kota Bogor khususnya, dan seluruh Indonesia pada umumnya.Misi : Menyediakan pelayanan kesehatan yang bermutu tinggi, profesional dan terpercaya, serta memberikan solusi terbaik untuk masalah kesehatan kulit, kecantikan, dan penuaan dini.