Fisioterapi - NK Health Clinic

515 melihat
Masa berlaku hingga 30 Juni 2023

Mulai dari
Rp 530.000

Kamu bisa hubungi kami untuk memesan promo ini
Beli Promo

Promo Berlaku di
NK Health ClinicTata Logam Tower Lantai 3, Jalan Arjuna Utara No. 89, RT.9/RW.1, Duri Kepa, Kec. Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11510

Fisioterapi di NK Health Clinic

Lakukan pemeriksaan kesehatan tubuh dengan Fisioterapi di NK Health Clinic, Jakarta Barat dengan harga Rp 530.000,00.

Informasi Pemeriksaan

  • Paket pemeriksaan yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan (non-refundable)
  • Setelah menyelesaikan pembayaran, Anda akan mendapatkan voucher untuk ditukarkan kepada petugas fasilitas kesehatan saat akan melakukan pemeriksaan 
  • Voucher berlaku 1 (satu) bulan setelah pembelian
  • Silahkan melakukan booking terlebih dahulu sebelum pemeriksaan untuk mendapat slot pemeriksaan di fasilitas kesehatan terkait
  • Waktu pemeriksaan pada hari Senin-Jumat pukul 08:00-15:00 WIB, Sabtu pukul 08:00-11:00 WIB
  • Hasil pemeriksaan akan dikirimkan melalui Email atau WhatsApp
  • Tidak dalam keadaan demam (suhu diatas 37,5)

Mengapa Anda membutuhkan Fisioterapi?

Fisioterapi adalah prosedur medis yang bertujuan mengembalikan kemampuan gerak dan fungsi tubuh. Terapi ini umumnya dibutuhkan setelah terjadi cedera, penyakit tertentu, atau disabilitas.Terapi ini memberikan melalui latihan fisik untuk memperbaiki pergerakan tubuh, mengurangi nyeri dan kaku, mempercepat proses penyembuhan, dan meningkatkan kualitas hidup pasien.Fisioterapi harus dilakukan atas arahan dokter spesialis rehabiltasi medik dan dengan bimbingan fisioterapis, yakni tenaga ahli yang telah terlatih untuk melakukan fisioterapi.

Apa informasi penting mengenai Fisioterapi?

Dengan menjalani fisioterapi, kualitas hidup pasien diharap bisa menjadi lebih baik. Secara umumnya, terapi ini diperlukan untuk:
  • Mengurangi rasa nyeri
  • Memperbaiki fungsi dan kemampuan gerak tubuh
  • Mencegah terjadinya cedera olahraga
  • Sebagai terapi pemulihan setelah mengalami cedera olahraga
  • Mencegah disabilitas atau operasi
  • Sebagai rehabilitasi setelah stroke, kecelakaan, cedera, atau operasi
  • Memperbaiki keseimbangan tubuh untuk mencegah terjatuh atau terpeleset
  • Mengelola penyakit kronis, misalnya diabetes melitus, penyakit jantung, atau radang sendi (artritis)
  • Terapi pemulihan setelah melahirkan
  • Mengontrol buang air besar atau buang air kecil
  • Beradaptasi terhadap kaki palsu
  • Berlatih menggunakan alat bantu jalan, seperti walker atau tongkat
  • Berlatih memakai splint atau brace

Hal yang harus diperhatikan sebelum melakukan Fisioterapi

Sebelum terapi dimulai, pasien harus menjalani pemeriksaan dan penilaian yang dilakukan oleh dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi (dokter rehabilitasi medis), sehingga dapat ditentukan program terapi yang dibutuhkan.Sebaiknya, pasien juga menanyakan hal-hal yang belum diketahui, misalnya tentang tujuan, keuntungan, risiko yang dapat terjadi, serta hasil akhir yang diharapkan dari program fisioterapi. Setiap program fisioterapi akan dilakukan dalam beberapa sesi dan dipandu oleh fisioterapis.

Bagaimana prosedur Fisioterapi dilakukan?

Ada tiga pendekatan utama dalam program fisioterapi, yaitu:

Terapi manual

Terapi manual dilakukan oleh fisioterapis dengan cara menggerakkan atau memijat  bagian tubuh pasien yang mengalami gangguan. Kegunaan terapi manual adalah untuk meningkatkan rentang gerak tubuh, melancarkan aliran darah, mengatasi nyeri atau kaku pada sendi dan otot, serta memberikan sensasi relaksasi.

Latihan pergerakan

Pada terapi ini, fisioterapis akan memberikan latihan kepada pasien yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan gerak (mobilitas) serta menguatkan bagian tubuh tertentu. Contohnya, latihan menggerakkan seluruh tubuh, berjalan dengan bantuan tongkat, atau terapi dalam kolam dengan air hangat dan dangkal atau hidroterapi.Selain itu, fisioterapis juga akan mengajarkan gerakan-gerakan latihan yang dapat pasien lakukan di rumah untuk mencegah cedera dan meredakan nyeri.

Edukasi dan saran

Selain latihan pergerakan dan terapi manual, edukasi mengenai gaya hidup sehat, seperti menjaga berat badan ideal dan olahraga teratur, juga bagian penting dari program fisioterapi.Fisioterapis juga akan memberikan saran mengenai posisi tubuh yang benar dalam menjalani aktivitas sehari-hari, seperti saat mengangkat benda berat, duduk, berjalan, termasuk tidur, guna mengurangi nyeri dan mencegah cedera.