logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kembali ke Daftar Penyakit

Pengertian

Penyebab

Gejala

Diagnosis

Pengobatan

Pencegahan

Penyakit Arteri Perifer

10 Okt 2023

| Atifa Adlina

Ditinjau oleh dr. Reni Utari

Penyakit arteri perifer adalah penyempitan pembuluh darah arteri yang terjadi di area kaki

Penyempitan pembuluh darah arteri di bagian kaki dapat disebabkan adanya penumpukan kolesterol.

Pengertian penyakit arteri perifer

Penyakit arteri perifer adalah kondisi yang terjadi akibat penyempitan atau penyumbatan pembuluh darah arteri ke lengan atau kaki sehingga menyebabkan aliran darah jadi berkurang. 

Penyempitan atau penumpukan umumnya disebabkan oleh aterosklerosis.

Kondisi ini dapat dapat menyebabkan nyeri kaki saat berjalan (klaudikasio) dan gejala lainnya.

Penyakit arteri perifer, atau peripheral arterial diseases (PAD) adalah kondisi yang umum terjadi.

Tak hanya membuat seseorang jadi sulit berjalan, seseorang dengan PAD juga mungkin berisiko memiliki luka yang sulit sembuh pada kaki.

Ada beberapa tahapan penyakit arteri perifer yang disebut sebagai tahapan Fontaine:

  • Tanpa gejala
  • Nyeri kaki saat berolahraga
  • Nyeri kaki sedang hingga berat
  • Nyeri kaki saat istirahat
  • Muncul luka atau jaringan kaki yang mati (gangren)

Penyebab dan gejala penyakit arteri perifer

Penyebab penyakit arteri perifer yang paling umum adalah aterosklerosis.

Gejala awal yang umum muncul adalah nyeri, kram, atau rasa tidak nyaman pada kaki. Biasanya muncul saat seseorang beraktivitas dan hilang saat beristirahat.

Berikut beberapa gejala penyakit arteri perifer yang umum terjadi:

  • Rasa terbakar atau nyeri pada kaki, terutama di malam hari saat berbaring
  • Kulit kaki terasa dingin
  • Kemerahan atau perubahan warna lainnya pada kulit
  • Infeksi pada kulit dan jaringan lunak kaki lebih sering muncul
  • Luka pada area kaki yang tidak kunjung sembuh

Pengobatan dan pencegahan penyakit arteri perifer

Tujuan pengobatan penyakit arteri perifer adalah mengelola gejala dan meningkatkan kesehatan arteri untuk mengurangi risiko terjadinya penyumbatan pembuluh darah yang menyebabkan serangan jantung atau stroke.

Dokter akan merekomendasikan pola hidup sehat, obat medis, dan prosedur bedah jika dibutuhkan.

Penyakit arteri perifer juga bisa dicegah dengan cara menjaga kesehatan jantung, seperti:

  • Tidak merokok
  • Menjaga keseimbangan berat badan
  • Mengonsumsi makanan yang sehat untuk jantung
  • Berolahraga secara teratur

Advertisement

Advertisement

pembuluh darahpenyakitpenyakit jantungsakit jantung

Bagikan

Penyakit Terkait

Artikel Terkait

no image

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved