Limfoma adalah kanker yang menyerang sistem limfatik. Sistem limfatik berperan penting pada sistem kekebalan tubuh manusia dalam melawan infeksi, serta penyakit lainnya.Limfoma dapat menyerang berbagai organ di sistem limfatik seperti sumsum tulang belakang, timus atau kelenjar getah bening. Pada beberapa kasus, limfoma juga dapat terjadi pada organ tubuh di sistem yang lain.Limfoma terbagi atas dua jenis, yaitu Limfoma Hodgkin dan Limfoma non-Hodgkin. Perbedaan utama antara kedua jenis limfoma tersebut terletak pada sel kanker yang dimilikinya. Limfoma Hodgkin terdeteksi dengan adanya sel yang dinamakan sel Reed-Sternberg. Sebaliknya, jika sel Reed-Sternberg tidak ditemukan, maka limfoma dikategorikan sebagai non-Hodgkin.Limfoma non-Hodgkin lebih sering terjadi dibandingkan limfoma Hodgkin. Penting untuk mengetahui jenis limfoma yang diderita, karena pengobatan akan diberikan berdasarkan jenis limfoma tersebut.