logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Infeksi

Demam Berdarah Dengue

8 Mar 2023

| Nurul Rafiqua

Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari

Beberapa pasien penderita demam dengue akhirnya menderita demam berdarah dengue (DBD) dalam 3-7 hari.

Pasien penderita demam dengue akhirnya menderita demam berdarah dengue (DBD) dalam 3-7 hari.

Pengertian demam berdarah dengue

Demam berdarah dengue (DBD) adalah demam dengue yang telah berkembang tingkat keparahannya. Demam dengue itu sendiri merupakan infeksi yang disebabkan oleh kelompok virus dengue. Virus ini berasal dari nyamuk Aedes aegypti atau Aedes albopictus yang terinfeksi dan menggigit seseorang. Jadi, demam dengue tidak ditularkan antarmanusia.

Demam berdarah dengue yang juga disebut sebagai hemorrhagic fever, banyak terjadi di daerah tropis dengan suhu hangat serta area yang basah. Contohnya di Indonesia, wabah dengue umumnya terjadi saat musim hujan.

Gejala yang dialami penderita demam dengue cenderung tidak berat dan biasanya dapat sembuh setelah 7 hari. Akan tetapi, demam dengue sering berlanjut ke tahap DBD dengan penambahan beberapa gejala.

Ciri khas dari DBD adalah kebocoran plasma dari pembuluh darah. Hal ini dapat mengakibatkan perdarahan yang berujung pada kegagalan sirkulasi darah (dengue shock syndrome), hingga berujung pada kematian.

Salah satu cara mendiagnosis DBD adalah dari hasil pemeriksaan laboratorium. Hasil tes biasanya menunjukkan trombosit (salah satu komponen darah) yang kurang dari jumlah normalnya. Tidak terdapat pengobatan spesifik untuk mengobati dengue. Perawatan akan berfokus pada penanganan gejala serta pencegahan komplikasi.  

Tanda dan gejala demam berdarah dengue

Gejala dengue umumnya berkembang 4-10 hari setelah terinfeksi. Gejala tersebut biasanya berupa:

  • Demam tinggi hingga mencapai 40°C yang terjadi secara mendadak
  • Terjadi dua atau lebih gejala penyerta di bawah ini:
    • Nyeri kepala
    • Nyeri di belakang mata
    • Nyeri otot, tulang dan sendi
    • Ruam merah pada kulit yang seringkali menyebar
    • Perdarahan, meski jarang

Gejala akan hilang dalam seminggu. Namun penderita tetap dapat merasa kelelahan dan tidak enak badan selama beberapa minggu setelahnya.

Sementara itu, demam berdarah dengue ditandai dengan gejala lanjutan berupa:

  • Demam yang berlangsung 2-7 hari, dengan tanda dan gejala umum yang hampir mirip demam dengue.
  • Kebocoran plasma darah. Ketika demam menurun, gejala lain mulai berkembang dalam 24-48 jam akibat pembuluh darah kecil yang mengalami kebocoran. Hal ini dapat menyebabkan komponen cairan keluar dari pembuluh darah ke peritoneum dan rongga pleural.

Gejala yang perlu diwaspadai meliputi:

  • Nyeri perut, terutama saat ditekan
  • Muntah (sekurang-kurangnya 3 kali dalam 24 jam)
  • Perdarahan dari hidung atau gusi
  • Muntah disertai darah atau BAB berdarah
  • Mudah lelah
  • Rewel (pada pasien anak)

Baca juga: Sekilas Mirip, Ini Perbedaan Gejala Tipes, DBD, dan Campak

Penyebab demam berdarah dengue

Demam dengue disebabkan oleh salah satu dari 4 tipe virus dengue yang disebarkan oleh nyamuk Aedes yaitu DEN-1, DEN-2, DEN-3, DEN-4. Ketika nyamuk betina Aedes menggigit orang yang terinfeksi virus dengue, virus akan memasuki nyamuk dan berkembang biak pada air liru nyamuk dalam durasi 8-12 hari. Saat nyamuk yang terinfeksi ini menggigit orang lainnya, virus masuk ke pembuluh darah orang tersebut.

Dalam tubuh orang yang telah terinfeksi, virus dengue mengalami masa inkubasi selama 3-14 hari. Pada masa ini, virus akan menyebar di pembuluh darah dan bereplikasi (memperbanyak diri). Virus akan masuk ke dalam sel darah putih (leukosit), sehingga muncul resposn tubuh berupa demam, gejala seperti flu (flu like syndrome) dan nyeri otot.

Jika replikasi virus terus bertambah, virus akan menyebar dan masuk ke sel-sel hati dan sumsum tulang belakang. Sumsum tulang belakang merupakan tempat produksi trombosit, yaitu sel darah yang membantu proses pembekuan darah. Akibatnya produksi trombosit akan terpengaruh dan jumlahnya terus berkurang hingga memicu perdarahan.

Faktor risiko

  • Tinggal atau bepergian ke daerah tropis yang merupakan habitat nyamuk Aedes
  • Pernah terinfeksi virus dengue sebelumnya

Diagnosis demam berdarah dengue

Dokter dapat mendiagnosis infeksi dengue melalui beberapa pemeriksaan berikut ini.

1. Pemeriksaan fisik dan tanya jawab

Dokter akan mengevaluasi kemungkinan gejala akibat infeksi dengue serta riwayat kesehatan pasien.

2. Uji tourniquet

Uji torniquet, yang disebut juga test Rumple Leed merupakan tes untuk menguji ketahanan pembuluh darah kapiler. Hasilnya dikatakan positif apabila muncul ptekie (bintik-bintik merah di bawah kulit) dengan diameter tertentu.

3. Uji laboratorium dan rontgen

Diagnosis DBD dapat didukung oleh hasil laboratorium atau rontgen yang menunjukkan salah satu tanda kebocoran plasma, seperti:

  • Hematokrit meningkat lebih dari 20% dari kadar normalnya
  • Kadar albumin dan protein dalam darah menurun
  • Adanya cairan pada rongga pleura (efusi pleura) atau pada rongga perut (asites)
  • Kadar trombosit kurang dari 100.000/mm3 (trombositopenia)

Advertisement

Cara mengobati demam berdarah dengue

Karena tingkat infeksi dengue bervariasi, dimulai dari demam dengue, demam berdarah dengue hingga dengue shock syndrome, pengobatannya pun bergantung pada tingkat keparahannya.

Perawatan di rumah

Pada anak dengan demam dengue, sebagian besar perawatan dapat dilakukan di rumah. Orangtua bisa memberikan penanganan dengan cara:

  • Memberikan banyak minum air hangat atau larutan oralit untuk mengganti cairan yang hilang akibat demam dan muntah
  • Memastikan anak mendapatkan istirahat yang cukup
  • Memberikan parasetamol untuk meredakan demam, karena anak berisiko mengalami kejang akibat demam. Selain untuk demam, paracetamol juga dapat diberikan sebagai pereda nyeri. Jangan berikan aspirin, ibuprofen, atau obat anti nyeri golongan non steroid lainnya, yang malah berisiko menyebabkan perdarahan.
  • Memantau asupan cairan selama demam dan memperhatikan tanda-tanda dehidrasi
  • Memberikan cairan melalui infus atau meminta pertimbangan dokter untuk perawatan di rumah sakit, jika anak kesulitan minum
  • Tetap memantau kondisi anak walaupun demam sudah turun, karena fase kritis ditandai dengan penurunan demam yang terjadi selama 24-48 jam.

Perawatan di rumah sakit

Sementara pada demam berdarah dengue dan dengue shock syndrome, pasien harus segera dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dan pengobatan yang memadai.

Perawatan yang biasa diberikan berupa:

  • Terapi cairan melalui infus
  • Pemasangan oksigen
  • Pemberian antinyeri
  • Pemberian elektrolit untuk mengatasi hipoprotein dan hiponatremi.
  • Transfusi darah
  • Observasi dan monitoring tanda bahaya
  • Pengobatan untuk mencegah komplikasi seperti syok dan asidosis metabolik.

Baca juga: Mengenal 11 Obat Demam Berdarah Alami yang Wajib Anda Ketahui

Komplikasi

Tanpa perawatan yang tepat, DBD dapat menimbulkan komplikasi berupa:

  • Kejang
  • Penggumpalan darah
  • Kerusakan otak
  • Kerusakan jantung dan paru-paru
  • Kerusakan hati
  • Syok
  • Kematian

Cara mencegah demam berdarah dengue

Dengue dapat dicegah dengan menghindari gigitan nyamuk. Lakukan hal berikut ini untuk mengurangi risiko tergigit nyamuk:

  • Jalani “3M plus” yaitu menguras penampungan air, mengubur barang bekas, menutup tempat penampungan air, plus menghindari gigitan nyamuk, memasang kelambu sebelum tidur, dan memakai obat nyamuk
  • Gunakan pakaian yang nyaman tetapi melindungi. Nyamuk tetap mampu menggigit melalui pakaian yang ketat. Gunakan celana panjang, kemeja lengan panjang, kaus kaki dan sepatu untuk menghindari gigitan.
  • Produk penolak serangga yang mengandung 50% diethyl-meta-toluamide (DEET) sangat efektif, tetapi gunakan produk dengan konsentrasi DEET yang lebih rendah pada anak. Alternatif selain DEET dapat digunakan pada anak usia di bawah 2 bulan.
  • Waspada terhadap lingkungan. Nyamuk yang menyebarkan dengue berkembang biak pada genangan-genangan air dalam daerah perkotaan.

Baca jawaban dokter: Vaksin DBD, perlu atau tidak?

Kapan Harus Berkonsultasi dengan Dokter

Segera konsultasi dengan dokter jika terdapat gejala demam berdarah.

Apa yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Berkonsultasi dengan Dokter

Sebelum mengunjungi dokter, Anda dapat mempersiapkan beberapa hal di bawah ini:

  • Buat daftar seputar gejala yang Anda atau anak rasakan.
  • Catat riwayat penyakit yang pernah dan sedang Anda atau anak alami. Demikian pula dengan riwayat medis keluarga.
  • Catat semua obat, suplemen, obat herbal, atau vitamin yang Anda atau anak konsumsi.
  • Catat pertanyaan-pertanyaan yang ingin Anda ajukan pada dokter, misalnya:
    • Apa yang menyebabkan gejala?
    • Tes apa yang harus dijalankan?
    • Pengobatan apa yang tersedia?
    • Berapa lama waktu dibutuhkan untuk membaik?
    • Apakah ada efek jangka panjang dari sakit ini?
  • Mintalah keluarga atau teman untuk mendampingi Anda saat berkonsultasi ke dokter. Mereka bisa memberikan dukungan moral maupun membantu Anda dalam mengingat informasi yang disampaikan oleh dokter.

Apa yang Akan Dilakukan Dokter pada Saat Konsultasi

Dokter akan mengajukan sejumlah pertanyaan berikut ini.

  • Apa saja gejala yang dirasakan?
  • Kapan gejala pertama kali muncul?
  • Apakah Anda atau anak memiliki faktor risiko terhadap demam berdarah dengue?
  • Apakah Anda atau anak rutin mengonsumsi obat-obatan tertentu?
  • Apakah Anda pernah mencari bantuan medis? Bila iya, apa saja pengobatan yang telah Anda coba?

Setelah itu, dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan menganjurkan pemeriksaan penunjang. Langkah ini bertujuan memastikan diagnosis demam berdarah dengue agar penanganan yang tepat bisa diberikan.

Advertisement

demam berdarah denguedemam berdarahdbdinfeksi virus

Bagikan

Dokter Terkait

Penyakit Terkait

Artikel Terkait

no image

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved