Zamel sirup 60 ml

Zamel sirup 60 ml sebagai multivitamin dan mineral untuk anak-anak.

Deskripsi obat

Zamel sirup merupakan suplemen makanan yang dapat membantu metabolisme tubuh, yang berhubungan dengan masa pertumbuhan dan makanan. Suplemen ini merupakan produk konsumen yang djual secara bebas. Zamel sirup mengandung vitamin A, thiamin, riboflavin, piridoksin, sianokobalamin, nikotaminamida, asam folat, biotin, vitamin E, besi, zinc, magnesium, selenium, asam pantotenat, kholine, inositol, tembaga, kromium, L-glutamin, dan lisin.

Zamel sirup 60 ml
Golongan ObatProduk konsumen. Produk yang dapat dibeli secara bebas.
Kemasan1 botol @ 60 ml
ProdusenNovell Pharmaceutical Laboratories

Indikasi (manfaat) obat

Suplemen multivitamin dan mineral untuk membantu anak-anak dalam masa pertumbuhan dan perkembangan serta masa penyembuhan.

Komposisi obat

  • Vitamin A 2000 IU.
  • Thiamin 5 mg.
  • Riboflavin 2 mg.
  • Piridoksin 5 mg.
  • Sianokobalamin 2 mcg.
  • Nikotaminamida 10 mg.
  • Asam folat 15 mcg.
  • Biotin 100 mcg.
  • Vitamin E 5 IU.
  • Besi 5 mg.
  • Zinc 2,5 mg.
  • Magnesium 35 mg.
  • Selenium 20 mcg.
  • Asam pantotenat 5 mg.
  • Kholine 5 mg.
  • Inositol 12 mg.
  • Tembaga 300 mcg.
  • Kromium 15 mcg.
  • L-Glutamin 50 mg.
  • Lisin 100 mg.

Dosis obat

Penggunaan obat harus sesuai petunjuk pada kemasan dan anjuran dokter

  • Anak-anak:
    • 1-3 tahun: ½ sendok takar (2,5 ml)/hari.
    • 4-6 tahun: 1 sendok takar (5 ml)/hari.

Aturan pakai obat

Dikonsumsi sesudah makan.

Perhatian Khusus

  • Suplemen makanan yang mengandung kromium tidak dianjurkan digunakan secara rutin.
  • Mengandung pemanis buatan sucralose.
  • Anak 1 tahun ke bawah.

Sesuai kemasan per Desember 2019.

Bagikan
Share Facebook
SHare Twitter
Share whatsapp
Share Email