Wellness Odorless Garlic kapsul adalah suplemen untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol, serta memperlancar sirkulasi darah. Suplemen ini memiliki manfaat utama untuk menjaga kesehatan sistem peredaran darah dan jantung.
Wellness Odorless Garlic kapsul megandung ekstrak bawang putih yang banyak digunakan sebagai terapi tambahan pada penyakit pembuluh darah (arteriosklerosis) dan tekanan darah tinggi (hipertensi). Tekanan darah tinggi dapat terjadi karena dipengaruhi banyak faktor, di antaranya gaya hidup tidak sehat, konsumsi makanan dengan kandungan garam tinggi, dan tidak berolahraga. Bawang putih mengandung nitrat oksida yang dipercaya memiliki efek memperlebar pembuluh darah (vasodilatasi), sehingga bisa menurunkan tekanan darah.
Suplemen ini merupakan produk konsumen yang dapat dibeli bebas.
Wellness Odorless Garlic Kapsul | |
Golongan Obat | Produk konsumen. Produk yang dapat dibeli secara bebas. |
Kandungan utama | Ekstrak bawang putih. |
Klasifikasi obat | Suplemen. |
Kemasan | 1 botol @ 60 kapsul |
Produsen | Natural Nutrindo |
Bawang putih merupakan tanaman yang digunakan sebagai obat, bumbu masakan, dan suplemen. Bawang putih digunakan dalam pengobatan alternatif sebagai terapi tambahan yang mungkin efektif dalam mengobati tekanan darah tinggi, penyakit pembuluh darah arteri (arteri koroner), kanker perut, dan kanker usus besar atau kanker rektal, serta mencegah gigitan kutu.
Penggunaan obat harus sesuai petunjuk pada kemasan dan anjuran dokter
1-2 kapsul/hari.Informasi mengenai keamanan penggunaan Nature's Plus Garlic and Parsley Oil kapsul pada masa kehamilan dan menyusui masih kurang. Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter Anda.
Hentikan penggunaan dan segera hubungi penyedia layanan kesehatan jika Anda mengalami kemerahan, bengkak, serta mudah memar atau berdarah, misalnya mimisan dan gusi berdarah.
Everyday Health. https://www.everydayhealth.com/drugs/garlic-oil#drug-overview
Diakses pada 18 November 2020
WebMD. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-3826/garlic-oil-oral/details
Diakses pada 18 November 2020