Lapibal-500 kapsul adalah obat yang digunakan untuk pengobatan gangguan saraf tepi (perifer), telinga berdenging (tinnitus), pusing hingga sekeliling terasa berputar (vertigo), dan kekurangan sel darah merah akibat sumsum tulang memproduksi sel darah merah berukuran besar (anemia megaloblastik). Obat ini merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter.
Lapibal-500 kapsul mengandung zat aktif mecobalamin atau vitamin B12. Mecobalamin digunakan untuk mengobati kekurangan vitamin B12. Obat ini terkadang digunakan pada penderita kekurangan vitamin B12 untuk memproduksi sel darah merah (anemia pernisiosa) dan kencing manis (diabetes).
Lapibal-500 Kapsul 500 mcg | |
Golongan Obat | |
HET | Rp 254.375/box per Oktober 2019 |
Kandungan utama | Mecobalamin atau vitamin B12. |
Kelas terapi | Nootropik dan neurotonik atau neurotrofik. |
Klasifikasi obat | Vitamin B kompleks. |
Kemasan | 1 box isi 10 blister @ 10 kapsul |
Produsen | Lapi Laboratories |
Mecobalamin adalah vitamin B12 alami di dalam tubuh yang diperlukan untuk fungsi dan perkembangan otak, saraf, sel darah, serta banyak bagian tubuh lainnya. Vitamin ini dibutuhkan tubuh agar dapat bekerja dengan baik. Vitamin B12 dapat ditemukan dalam makanan, seperti daging, ikan, dan produk susu.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, vitamin B12 diketahui memiliki status:
Mecobalamin atau yang dikenal sebagai vitamin B12 adalah vitamin penting yang terlibat dalam produksi sel darah merah, kesehatan otak, dan sintesis DNA. Mecobalamin bekerja memperbaiki gangguan dalam proses kimia (metabolisme) asam nukleat dan protein di dalam jaringan saraf, serta memperbaiki gangguan pada saraf yang menerima rangasangan dari luar tubuh ke otak (sensoris) dan saraf yang mengirimkan rangsangan ke otot, sehingga otot berfungsi (motoris).
Penggunaan obat harus sesuai petunjuk pada kemasan dan anjuran dokter
1 kapsul sebanyak 3 kali/hari.Kategori N: Keamanan penggunaan Lapibal-500 kapsul pada ibu hamil dan menyusui belum diketahui. Pastikan untuk selalu berkonsultasi dengan dokter Anda sebelum menggunakannya.
Segera hubungi dokter jika Anda memiliki tanda-tanda reaksi alergi, seperti gatal-gatal, sulit bernapas, serta pembengkakan pada wajah, bibir, lidah, atau tenggorokan.
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/mecobalamin?mtype=generic
Diakses pada 17 Desember 2020
Everyday Health. https://www.everydayhealth.com/drugs/methylcobalamin-vitamin-b12-oral-injection#drug-side-effects
Diakses pada 17 Desember 2020
Med India. https://www.medindia.net/doctors/drug_information/mecobalamin.htm
Diakses pada 17 Desember 2020
WebMD. https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-926/vitamin-b12
Diakses pada 17 Desember 2020
WebMD. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-1010/cyanocobalamin-vitamin-b-12-oral/details/list-contraindications
Diakses pada 17 Desember 2020