Cravit adalah obat yang digunakan untuk mengobati infeksi saluran pernapasan seperti sinusitis, bronkitis kronis, selain itu dapat digunakan untuk infeksi saluran kemih dan infeksi kulit. Cravit merupakan obat keras dan harus dengan resep dokter. Obat ini mengandung antibiotik yaitu levofloxacin sebagai zat aktif.
Cravit tablet 500 mg | |
Golongan Obat | |
HET | Rp 549.120/strip (10 tablet) per April 2019 |
Kemasan | 1 box isi 1 strip @ 10 tablet (500 mg) |
Produsen | Kalbe Farma |
Digunakan untuk infeksi pada rongga sinus (sinusitis maksilaris akut), infeksi saluran napas seperti bronkitis kronis dan pneumonia, selain itu dapat digunakan untuk mengobati infeksi pada organ prostat (prostatitis bakterial kronik), infeksi kulit, infeksi saluran kemih dengan komplikasi, infeksi ginjal (pielonefritis akut).
Levofloxacin 500 mg
Penggunaan obat harus sesuai petunjuk pada kemasan dan anjuran dokter
½ - 1 tablet sebanyak 1 kali/hari diberikan selama 7-14 hari sesuai dengan petunjuk dokter
Dapat dikonsumsi sebelum makan atau bersamaan dengan waktu makan.
Gangguan saluran cerna: diare, kembung, nyeri perut, peningkatan asam lambung (dispepsia), muntah, sembelit.
Gangguan psikologis: gangguan tidur seperti insomnia, gangguan makan (anoreksia), merasa gelisah dan gugup.
Gangguan kulit: gatal, kemerahan, keringat berlebih.
Lain-lain: keputihan, pusing, perubahan sensasi pengecapan, gemetar (tremor) dan lemas.
Cukupi asupan air putih ketika meminum obat ini, hati-hati pada penderita gangguan ginjal, gangguan sistem saraf pusat, gangguan fungsi hati, pasien dengan riwayat kejang, lansia diatas 60 tahun, sedang dalam pengobatan sterod, riwayat gangguan mental dan penderita kencing manis.
Hipersensitif terhadap levofloxacin dan obat antibiotik jenis quinolone lain, penderita epilepsi, riwayat gangguan jaringan ikat pada otot (tendon), ibu hamil,menyusui, anak-anak dan remaja.
Obat anti-inflamasi non steroid, obat-obatan diabetes, obat TBC (mycobacterium tuberculosis), wafarin, theophylline, obat anti-inflamasi non-steroid, obat-obatan antidiabetes, tablet besi, suplemen zinc, antasida, didanosine atau sucralfate.
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/cravit-cravit%20iv/?type=brief
Diakses pada 8 April 2019
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/levofloxacin/
Diakses pada 1 Oktober 2019