logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Wasir, apa saja gejalanya?

13 Agt 2020, 10:56

AD

Info Penanya: AD, Wanita, 21 Tahun

Dok saya mau tanya dibagian dubur saya muncul ada semacam daging dan ketika saya bab pun keluar darah segar gitu terkadang sakit gtu kira" itu bahaya tidak ya dokApakah saya kena ambeien/ wasir?

Dilihat 6614

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat siang, A

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Wasir atau kerap disebut ambeyen adalah adanya pelebaran pada pembuluh dara pada area anus. Kondisi ini kerap terjadi pada orang dewasa dan usia lanjut. Berdasarkan lokasi daru pelebaran pembuluh darah pada anus yang mengalami pelebaran, wasir dibedakan menjadi 2 jenis yaitu internal dan eksternal.

Gejala dari wasir diantaranya adalah:

  • Nyeri pada area anus, terlebih saat BAB
  • Terdapat benjolan yang terasa mengganjal pada sekitar anus
  • Menetesnya darah segar di akhir BAB
  • Gatal pada area sekitar anus

Beberapa penyebab dari wasir ini disebabkan karena kurangnya asupan serat dari makanan yang dikonsumsi setiap harinya, kondisi kehamilan, kurangnya aktifitas fisik (terlalu lama duduk), atau juga bisa karena adanya masalah lain pada saluran pencernaan.

Untuk mengatasi wasir, bisa diberikan obat pelunak tinja, penghilang rasa nyeri, atau bahkan tindakan pembedahan bila diberlukan. Hal ini tergantung dari derajat keparahan dan kondisi wasir tersebut. Untuk itu, sebaiknya segera periksakan ke dokter spesialis bedah terdekat agar dilakukan pemeriksaan dan penatalaksanaan yang sesuai.

Saran yang dapat Anda lakukan untuk mencegah wasir adalah:

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dian

 

pencernaanmasalah pencernaanwasir

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved