28 Agt 2021, 22:16
SL
Info Penanya: SL
Dokter, sejak umur 6 bulan, bayi sudah mulai tumbuh gigi. Apakah pada waktu itu juga bayi sudah boleh melakukan sikat gigi? Lalu, umur berapa bayi sikat gigi pakai odol?
Dilihat 10093
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
(2)
Selamat malam, SL
Terima kasih atas pertanyaan Anda
Mempunyai gigi yang bersih, putih, saheat dan kuat adalah idaman setiap orang. Untuk itu, pada saat bayi tumbuh gigi alangkah baiknya untuk diajarkan menjaga kebersihan dan kesehatan gigi dan rongga mulut.
Sejak usia 6 bulan atau gigi pertama tumbuh, Anda bisa mengajarkan menggosok gigi. Gunakan sikat gigi yang lembut dan dengan ukuran kecil. Saat anak masih bayi atau di bawah usia 3 tahun tidak disarankan menggunakan odol (pasta gigi), karena adanya risiko tertelan dan bayi belum bisa meludah dan berkumur. Sehinga cukup dengan menggunakan sikat gigi khusus saja, tanpa menggunakan odol (pasta gigi).
Setelah anak berusia 3 tahun, gunakan odol (pasta gigi) khusus untuk anak. Oleskan odol (pasta gigi) sebesar biji beras pada sikat gigi anak, dan ajarkan cara menggosok gigi. Pastikan juga setelah itu, anak meludahkan buih odol (pasta gigi) dan ajarkan berkumur. Ajarkan kebiasaan menggosok gigi sesudah makan dan sebelum tidur.
Lakukan konsultasi dan pemeriksaan ke dokter gigi terdekat untuk memastikan pertumbuhan gigi dan kesehatan mulut anak Anda baik. Pemeriksaan dengan dokter gigi, pertama kali bisa dilakukan saat anak berusa 2 tahun.
Semoga bermnafaat.
Salam sehat.
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Cara mencegah sariawan adalah dengan menghindari penyebabnya, seperti mengunyah dengan hati-hati agar tidak tergigit dan menimbulkan luka yang menyebabkan sariawan.
Tulang rahang atas dan bawah berfungsi untuk membentuk struktur wajah dan menggerakkan wajah, melindungi hidung, melindungi organ dalam tengkorak, hingga membantu proses mengunyah dan berbicara.
Diastema adalah rongga di antara dua gigi. Lokasinya bisa di mana saja, namun paling sering terdapat di gigi seri bagian atas. Diastema bisa terjadi baik pada anak-anak maupun orang dewasa. Namun pada anak kecil, diastema bisa hilang setelah gigi permanen mereka tumbuh.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved