16 Sep 2021, 22:50
MA
Info Penanya: MA
Dokter saya ingin bertanya jika kita melakukan pemeriksaan lab dan hasilnya mikroalbumin (acr) 20 Creatinin (acr) 215 Albumin-creatinin ratio 9 Apakah itu bagus dokter atau ada kemungkinan terkena penyakit
Dilihat 2198
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Elsinda Eka Sari
Selamat siang, MA.
Pemeriksaan laboratorium sangat membantu dunia medis dalam mendiagnosa suatu penyakit. Namun, pemeriksaan laboratorium tidak hanya dilakukan pada saat sakit, sangat dianjurkan pemeriksaan laboratorium rutin minimal 6 bulan sekali. Apa saja yang dapat diperiksa?
Jenis pemeriksaan laboratorium :
Mari kita fokus kepada pemeriksaan ginjal sesuai dengan yang anda sebutkan. Pemeriksaan fungsi ginjal terdiri dari beberapa indikator, yang paling sering ialah ureum, kreatinin, dan albumin. Setiap indikator memiliki nilai normal yang tertera di hasil kertas pemeriksaan.
Bila mengacu kepada hasil laboratorium yang anda sebutkan, maka fungsi ginjal masih dalam batas normal. Namun, bila masih ditemukan keraguan akan hal ini dapat melakukan konsultasi kepada dokter spesialis penyakit dalam. Sekian dan semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Elsinda
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Article Terkait
Fungsi tulang kering yang utama adalah penopang berat badan dan pembentuk sendi lutut serta pergelangan kaki. Tulang ini juga salah satu tulang tumpuan saat bergerak.
Hati tersusun atas bagian-bagian yang masing-masing, yakni lobus, ligamen, kapsul pelapis, hingga sistem pembuluh darah tersendiri.
Sistem perkemihan berfungsi untuk menyaring cairan pembuangan dan darah dalam tubuh, serta menghasilkan urine. Berikut adalah penjelasan lengkap seputar sistem perkemihan dan penyakit yang mengancamnya.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved