logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Psikologi

trauma masa kecil apakah dapat menyebabkan mood swing?

25 Agt 2021, 23:35

NA

Info Penanya: NA

dok,saya punya trauma berat selagi masa kecil,saya suka teringat kejadian kejadian yang membuat saya trauma sampai saat ini,saya suka tiba tiba mood swing dan menangis secara tiba tiba,bagaimana cara mengatasinya agar saya tidak mood swing dan teringat trauma itu?

Dilihat 1826

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang

Halo N,

Kenangan buruk di masa lalu memang bisa menimbulkan trauma psikologis. Umumnya kenangan yang menimbulkan trauma bisa karena kekerasan, kata-kata yang menyebabkan sakit hati, putus cinta, atau pertengkaran dengan keluarga. Reaksi akibat trauma adalah stres, hal tersebut wajar jika terjadi selama beberapa minggu,

Namun jika sudah menganggu aktivitas maka perlu dilakukan tindak lanjut seperti konseling maupun pengobatan psikologis. Adanya mood swing dan kondisi selalu teringat pada trauma dapat menyebabkan depresi baik ringan maupun berat. Keluhan ini merupakan gangguan mental yang jika dibiarkan saja akan berakhibat buruk pada munculnya keinginan bunuh diri.

Tanda Depresi

Ciri-ciri dari orang depresi adalah:

  • Sulit berkonsentrasi
  • Gangguan pola tidur
  • Tidak nafsu makan
  • Sering murung dan sedih
  • Menarik diri atau sering menyendiri
  • Emosi berubah-ubah (mood swing)
  • Merasa tidak berharga dan tidak berguna
  • Selalu berpikiran negatif
  • Keinginan menyakiti diri sendiri

Cara Mengatasi Depresi

Berbagai upaya untuk mengatasinya adalah

  • Ceritakan masalah ke orang yang dapat dipercaya
  • Memikirkan sisi positif dari setiap kejadian yang sudah terjadi
  • Berusaha lebih terbuka dengan saran orang lain
  • Keloa stress dan emosi dengan rileksasi, meditasi ataupun yoga.
  • Alihkan pikiran dengan olahraga atau aktifitas positif lain
  • Hindari memikirkan kejadian trauma secara terus menerus dengan menyibukkan diri
  • Menjadikan trauma sebagai pembelajaran untuk memotivasi diri menjadi lebih baik.

Selain itu tidak ada salahnya berkonsultasi dengan psikiater atau dokter spesialis jiwa untuk membantu Anda keluar dari kondisi terpuruk.

Salam sehat
dr. Evelin Kwandang

mengatasi depresikesehatan mentaltrauma

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved