logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Anak

Tidak haid selama 5 bulan pada usia 13 tahun, hamil atau apa sebabnya ?

13 Feb 2023, 20:22

IN

Info Penanya: IN

Halo dok say ibu Ny Amel ank say sudah tidak haid selama 5 bulan saya hawatir klo dia hmil saya coba suruh dia tes pek tpi hasil ny negatif kira kira penyebab ny ap y dok

Dilihat 119

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani

Selamat pagi, IN

Terima kasih sudah bertanya.

Adanya keluhan tidak haid sudah selama 5 bulan pada anak usia 13 tahun akan membuat orangtua menjadi khawatir. Banyak faktor yang dapat menyebabkan kondisi tersebut, namun biasanya penyebabnya adalah karena adanya perubahan hormon saat memasuki masa pubertas.

Pada wanita biasanya akan memasuki masa pubertas pada usia 10-14 tahun. Pada masa tersebut terjadinya peningkatan hormon sehingga salah satu dampaknya adalah siklus haid yang tidak teratur. Hal tersebut disebabkan karena pada masa pubertas, tubuh belum terbiasa menerima peningkatan hormonal, dan akan stabil seiring waktu.

Berikut beberapa faktor yang dapat menyebabkan tidak haid :

  • Sedang usia pubertas
  • Adanya pola hidup yang tidak sehat
  • Berat badan berlebih
  • Berat badan kurang
  • Penurunan berat badan yang ekstrim
  • Riwayat penggunaan KB
  • Faktor stres
  • Adanya penyakit dalam rahim
  • Kehamilan

Bila haid masih belum datang atau disertai gejala lain seperti kram perut, dianjurkan melakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis kandungan untuk memastikan kondisinya dan penanganan lebih lanjutnya. Anjuran untuk terapkan pola hidup yang sehat seperti perbanyak konsumsi sayur dan buah, rutin olahraga, kelola berat badan agar ideal dan kelola stres agar haid berjalan dengan lancar.

Berikut forum yang bisa dibaca terkait keluhan serupa :

Salam sehat,

dr. Rafsan

 

siklus haidhamilhaidgangguan menstruasipubertas

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved