logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kandungan

Penyebab telat haid dengan testpack negatif

2 Des 2020, 20:42

RN

Info Penanya: RN, Pria, 28 Tahun

istri saya sudah telat 1 minggu dan sudah tespack hasilnya negatif tetapi saya berhubungan cuma petting gimana dok?

Dilihat 791

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lidya

Hallo RN,

Saya akan mencoba menjawab pertanyaan Anda.

Pemeriksaan urin menggunakan tespact memang salah satu cara yang mudah untuk memeriksa kehamilan. Namun pemeriksaan ini dapat dipengaruhi oleh jumlah urin yang sedikit, tingkat keasaman urin, riwayat berhubungan seksual dan menggunakan pembersih kewanitaan, atau alat yang kurang sensitif.

Penyebab telat haid

Penyebab telat haid karena banyak faktor, salah satunya kehamilan. Kehamilan diawali terjadinya proses pembuahan melalui hubungan seksual. Kegiatan petting yang Anda lakukan, jika terjadi ejakulasi di luar dekat liang vagina, maka sperma pun dapat masuk ke dalam rahim walau kemungkinannya sangat kecil. Apalagi jika tidak ada penghalang seperti baju, kondom dan serta istri Anda dalam masa subur.

Selain itu penyebab telat haid dapat karena :

  • Gangguan siklus menstruasi
  • Penggunaan KB
  • Malnutrisi (obesitas atau kekurangan gizi)
  • Penyakit PCOS
  • Menyusui

Jika telat haid sudah lebih dari 35 hari, (siklus mentruasi normal 21-35 hari) diikuti dengan tanda kehamilan seperti payudara terasa sakit dan puting tampak lebih hitam, muntah di pagi hari, keinginan untuk berkemih meningkat, keram pada perut, Anda dapat melakukan test pact ulang 1 hingga 2 minggu kedepan dan melakukan pemeriksaan USG di dokter kandungan.

Semoga bermanfaat.

"Salam sehat,

dr. Lidya Hapsari."

kehamilanibu menyusuikontrasepsi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved