27 Des 2020, 22:29
TI
Info Penanya: TI
Cara mengobati Miss V yg berdarah setelah sex pertama kali..?
Dilihat 1406
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Constantia Evelin Kwandang
Halo T,
Perdarahan yang dapat terjadi saat pertama kali melakukan hubungan intim dapat disebabkan oleh robeknya selaput dara. Selaput dara adalah jaringan pada bukaan vagina, selaput ini memiliki lubang sebesar jari tangan untuk keluarnya darah menstruasi namun jika di masuki oleh penis saat pertama kali berhubungan, selaput ini akan robek dan mengeluarkan darah.
Tidak semua orang yang memiliki selaput dara akan mengalami perdarahan saat pertama kali melakukan hubungan seksual, beberapa wanita memiliki selaput dara yang tipis sehingga tidak terjadi perdarahan saat robek dan beberapa memiliki selaput yang tebal sehingga akan berdarah saat robek.
Robeknya selaput dara dapat mengeluarkan darah sedikit2 pada beberapa kali hubungan seks, atau sekaligus keluar agak banyak pada hubungan seks pertama. Hal ini normal dan akan berhenti sendiri. Anda tidak memerlukan obat untuk mengatasi robeknya selaput dara.
Namun dapat mnejadi rancu ketika Anda mendapatkan menstruasi Anda disaat yang bersamaan, anda mungkin akan mengalami perdarahan selama 5hari seperti menstruasi pada umumnya. Jika perdarahan tidak berhenti sendiri dalam 7hari atau lebih, konsultasikan masalah ini ke dokter kandungan.
Salam sehat,
dr. Evelin Kwandang
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Article Terkait
Jika pernah mengalami klitoris sakit terus-menerus, bisa jadi merupakan gejala vulvodynia.
Fantasi seksual tidak hanya sekedar imajinasi yang menyenangkan, tetapi juga bermanfaat untuk membina hubungan dengan pasangan yang lebih intim dan mampu meningkatkan hasrat seksual.
Kecanduan sex merupakan kebutuhan untuk berhubungan seks yang tidak terkontrol. Kecanduan sex dapat menimbulkan gangguan pada fungsi sosial dan kehidupan personal penderitanya.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved