20 Jul 2023, 20:44
KK
Info Penanya: KK
Selamat malam dok, saya mau nanya saya ibu satu anak dak anak saya berumur 8 bulan yang mau saya tanyakan bisa gak hamil di saat telat suntik kb 3 bulan selama 10 hari dan sudah berhubungan selama 2 x apakah bisa hamil karna saya takut krna anak saya msih kecil
Dilihat 82
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Selamat sore KK
Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.
Adanya riwayat telat suntik KB 3 bulan selama 10 hari, dan ada riwayat berhubungan selama 2 kali bisa menyebabkan kehamilan walaupun peluangnya kecil. Hal tersebut dikarenakan pada suntik KB 3 bulan, membutuhkan waktu untuk bisa hamil kembali akibat kondisi hormonal pada tubuh yang masih menyesuaikan dengan kondisi dari penggunaan suntik kb sebelumnya. Untuk berjaga jaga sebaiknya anda melakukan testpack ya minimal selama 2 - 3 minggu dari jarak waktu berhubungan terakhir.
Sebaiknya jika anda tidak ingin hamil maka pastikan anda tidak terlambat dalam melakukan suntik KB, atau bisa menggunakan kondom saat berhubungan atau senggama terputus sat telat suntik KB untuk mencegah terjadinya kebobolan.
Jika terjadi tanda kehamilan awal berupa mual, muntah pusing maka bisa konfirmasi dengan melakukan testpack dan periksakan kondisi anda ke dokter spesialis kandungan ya.
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Liliani
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Obat masuk angin untuk ibu hamil bisa didapat dari bahan alami, seperti air rebusan jahe buah serta sayur. Selain itu, olahraga juga bisa menjadi cara mengobati masuk angin pada ibu hamil.
14 Sep 2023
Polip rahim dan polip serviks merupakan dua hal yang berbeda. Meskipun begitu, polip rahim dan serviks sama-sama dapat menyebabkan masalah pada kehamilan.
10 Mei 2019
Buah bit untuk ibu hamil aman dikonsumsi hingga 2 buah per harinya. Namun beberapa ibu hamil mungkin akan merasa mual ketika mengonsumsinya.
6 Nov 2019
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved