26 Sep 2021, 23:06
FD
Info Penanya: FD
dok sy punya teman dia berhubungan dengan alat kontrasepsi setelah berhubungan dia telat haid selama 2bulan dan sering merasakan tanda2 kehamilan dia coba testpack hasilnya selalu negatif
Dilihat 1686
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Pany
Selamat pagi FD
Menggunakan alat kontrasepsi memang efektif untuk mencegah kehamilan. Tetapi jenis alat kontrasepsi sangat banyak baik yang hormonal maupun nonhomronal sehingga anda perlu menyebutkan secara spesifik terkait jenia komtrasepsi yang digunakan.
Efetif tidaknya kontrasepsi dalam mencegah kehamilan tergantung dari jenis dan cara penggunaannya apakah sudah tepat. Rata-rata alat kontrasepsi bisa menyebabkan efek samping berupa gangguan siklus haid. Alat-alat kontrasepsi tersebut adalah:
Gangguan siklus haid yang bisa muncul bisa berupa telat haid, haid sering, haid lama dan banyak, haid berupa flek atau tidak haid sama sekali. Siklus haid yang terlambat adalah apabila jarak antarsiklus melebihi 35 hari.
Pada teman anda terlambat haid bisa saja disebabkan oleh kehamilan dan perlu dipastikan dengan menggunakan test pack jika sudah terlambat 1 minggu dari jadwalnya. Jika test pack sudah diulang setiap 3-7 hari dan didapatkan hasil negatif berarti teman anda tidak hamil melainkan karena efek kontrasepsi yang digunakan.
Jika dalam 3 bulan teman anda tidak juga haid, sebaiknya diperiksakan lebih lanjut ke dokter kandungan untuk dicari sebabnya. Sementara hal-hal yang bisa teman anda lakukan adalah konsumsi banyak makanan bergizi, air putih minimal 2 liter perhari, tidur tidak bergadang, olahraga dan jaga berat badan ideal serta kendalikan stres dengan baik.
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Anda tentunya ingin proses persalinan berjalan lancar. Untuk membantu proses ini, banyak mempercayai adanya makanan agar cepat melahirkan seperti kurma, akar licorice, hingga teh daun raspberry.
Efek minum pil KB tidak teratur terus menerus dapat menyebabkan kehamilan. Untuk itu, jika Anda lupa minum pil KB, segera lakukan langkah pencegahan seperti berikut, yang tergantung pada jenis dan dosis alat kontrasepsi yang digunakan.
Gestasi adalah periode waktu antara pembuahan hingga persalinan. Pada masa ini, janin tumbuh dan berkembang di dalam rahim. Usia gestasi bisa dihitung berdasarkan HPHT atau melalui pemeriksaan USG.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved