Saya haid terakhir tgl 20 agustus sampai hari ini tdk haid tgl 5 atau 6 oktober saya tespek hasilnya negatif saat kmarin tgl 9 sya berhubungan keluar darah saya pikir saya haid ternyata tdk... mengapa saat berhubungan keluar darah? Tp cmn saat itu
407 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Dwiana Ardianti
(0)
Selamat sore, DTerima kasih atas pertanyaan AndaTerlambat haid terjadi setelah adanya riwayat melakukan hubungan seksual, bisa disebabkan oleh kehamilan. Normalnya, siklus haid wanita adalah 21 - 35 hari yang dijitung sejak hari pertama haid pada bulan lalu, sampai dengan hari pertama haid pada periode berikutnya.
Adapun kondisi yang menyebabkan terlambat haid selain kehamilan adalah:
Terkait dengan pertanyaan Anda, jika dari tanggal 20/08/2020 - 10/10/2020 Anda belum haid sudah terhitung 52 hari, maka bisa dikatakan terlambat haid. Beberapa penyebabnya bisa disebabkan oleh kondisi yang telah disebutkan diatas. Jika Anda sudah melakukan tes kehamilan, lakukan tes kehamilan ulang dengan jeda 1 minggu kemudian untuk memastikan. Sedangkan untuk perdarahan setelah melakukan hubungan seksual, bisa disebabkan oleh:
Adanya luka atau cedera saat melakukan hubungan seksual
Jika keluhan ini Anda rasakan berulang, atau disertai gejala penyerta lainnya seperti demam, nyeri perut bawah, keputihan atau siklus haid masih tidak lancar segera lakukan pemeriksaan ke dokter spesialis kandungan terdekat.Semoga bermanfaat. Salam sehat,dr. Dwiana A