Dok mau tanya, bulan agustus saya haid tgl 25 trs bulan September saya haid tgl 20 lalu bulan Oktober saya haid tgl 13 nah trus bulan November syaa haid tgl 8 apa itu normal dok? Ko tanggal haid saya berubah ubah terus ya
293 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Farahdissa
(0)
Selamat sore, TNTerima kasih atas pertanyaannya.Haid yang terjadi pada wanita dapat teratur ataupun tidak teratur. Ada beberapa wanita dengan siklus haid 28 hari sekali namun ada pula yang setiap 21-35 hari sekali. Siklus haid itu sendiri dipengaruhi oleh hormon sehingga apabila siklus haid tidak beraturan seperti telat haid, periode haid lebih cepat atau lambat, darah haid banyak atau sedikit, maka ada gangguan pada keseimbangan hormon.
Beberapa kondisi penyebab siklus haid tidak teratur :
Faktor stress atau emosi kurang stabil
Kelelahan, kurang istirahat, sering begadang.
Penggunaan KB hormonal.
Obesitas atau kurus.
Wanita dengan PCOS atau gangguan tiroid.
Gangguan pada rahim.
Perihal yang anda tanyakan, apabila tanggal anda haid tidak beraturan tidak masalah dan masih normal karena yang dilihat adalah rentang hari haid bukan dari tanggal haid. Rentang haid anda berada pada 26 hari sekali. Terkadang maju 2 hari atau mundur 2 hari siklus haid masih dikatakan normal. Untuk itu, perbanyak minum air putih, mengurangi makanan instan, makanan cepat saji, minuman berkafein, olahraga rutin dapat membantu menjaga siklus haid anda tetap teratur. Semoga penjelasan ini bermanfaat.Salam sehat,dr. Farah