Selamat pagi MM,Pemalu adalah sifat dimana seseorang merasa canggung, takut, tidak nyaman ketika harus bertatapan atau berinteraksi dengan orang lain. Hal ini perlu dibedakan dengan sifat anti sosial dimana orang tidak peduli dengan lingkungan sekitarnya, tidak merasa bersalah bila sudah berbuat salah dengan orang lain, tidak memiliki rasa empati dengan kondisi orang lain. Untuk menangani sifat pemalu cukup dengan membiasakan diri dengan lingkungan sekitar, sedangkan untuk menangani sifat anti sosial perlu bantuan dari psikolog atau psikiater.
Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa pemalu adalah dengan cara :
Biasakan berbicara dengan orang banyak.
Hindari kecemasan atau ketakutan atas pandangan orang lain terhadap diri Anda.
Tarik napas dalam-dalam, hembuskan dan ulangi beberapa kali sebelum melakukan presentasi di depan orang banyak.
Jaga berat badan seideal mungkin untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Ajak teman atau keluarga untuk mendampingi Anda ketika berbicara dengan orang banyak.