logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Dada kiri nyeri hilang timbul, GERD atau masalah otot?

19 Jun 2020, 21:59

P

Info Penanya: P, Wanita, 17 Tahun

Halo dok saya pelajar 17 tahun. Dada kiri saya kadang suka nyeri hilang timbul tiba tiba, saat saya salah menggerakkan badan, dada juga bisa sakit tiba2. Sedang mengalami sesak nafas dengan tenggorokan terasa ada ganjalan. Apakah ini GERD atau otot kaku? Atau ada yg lain? Terimakasih sebelumnya..

Dilihat 32793

2 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sylvia V

(12)

Selamat siang, P.

GERD adalah singkatan dari Gastro Esophageal Reflux Disease, yaitu kondisi ketika asam lambung refluks atau naik ke tenggorokan. Gejala GERD biasanya perut yang terasa kembung, sering bersendawa, dan mulut terasa asam. Terkadang, penderita GERD juga mengalami sesak napas dan nyeri dada.

Sedangkan masalah otot adalah ketika kontraksi dan relaksasi otot tidak seimbang, sehingga bisa memicu kaku, kram, atau pegal-pegal. Jika masalah terjadi pada otot dada, maka bisa juga menyebabkan nyeri dada. Tetapi, jarang sekali masalah otot bisa menyebabkan sampai sesak napas.

Selain GERD dan masalah otot, hal lain juga bisa menyebabkan sesak napas dan nyeri dada, misalnya penyakit jantung, penyakit paru-paru, dan gangguan pada tulang iga atau rusuk. Nah, untuk memastikan penyebab keluhan yang Anda alami, dapat berkonsultasi kepada dokter spesialis penyakit dalam, ya.

Nantinya, akan dilakukan pemeriksaan fisik untuk menilai kesehatan organ-organ tubuh Anda. Selain itu, pemeriksaan penunjang seperti radiologi atau endoskopi akan dilakukan, jika dibutuhkan. Setelah mengetahui penyebabnya, dokter akan memberikan terapi yang sesuai.

Untuk sementara, Anda dapat mencoba untuk mengurangi konsumsi makanan pedas, asam, dan berminyak. Hindari berbaring minimal 3 jam setelah makan. Beristirahat teratur dan jangan beraktivitas terlalu berat, terutama yang melibatkan otot dada. Apabila penyebabnya benar GERD atau otot, dengan melakukan hal-hal tersebut, mudah-mudahan keluhan akan berkurang. 

Terima kasih, semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,
dr Sylvia

penyakit jantungkram ototgerd

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Dikomentari oleh

YG

19 Jun 2020, 22:20:44

malam ada yg tau bikin surat covid-19 rapid tes

SehatQ Logo

Dijawab oleh

dr. Adhi Pasha Dwitama

21 Jun 2020, 01:21:35

Selamat malam YG, Untuk membuat surat keterangan hasil pemeriksaan rapid tes adalah dengan memeriksakan diri terlebih dahulu untuk dilakukan tes antibodi igg dan igm covid atau dilakukan rapid test di fasilitas kesehatan terdekat di kota Anda. Jika hasilnya negatif maka akan diberikan surat keterangan sesuai hasil pemeriksaan dan dilakukan penanganan sesuai protokol. Salam sehat.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved