18 Okt 2021, 18:24
U
Info Penanya: U
Saya mau nanya kan sudah melakukan perubahan data diri di mobile jkn tadi nya ikut KK orang tua sekarang sudah punya KK sendiri dan sudah merubah data nah kalau kartu kis pbinya harus cetak ulang apa tidak ya??
Dilihat 3661
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang
Halo U,
Kartu KIS sangat beguna untuk mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai kebutuhan Anda. Kartu KIS dapat digunakan sesuai dengan faskes yang tertera pada kartu dan jika sudah melakukan perubahan data secara online lewat aplikasi JKN maka otomatis data Anda akan diubah sesuai dengan kondisi terbaru. Pengubahan data ini dapat diproses dengan cepat namun bisa juga memakan waktu hingga 2minggu sehingga untuk apakah kartu dapat segera langsung digunakan, harus ditanyakan terlebih dahulu status penggantian data Anda di klinik atau puskesmas sesuai faskes.
Kartu KIS tidak perlu dicetak ulang jika perubahan data sudah dilakukan online, namun untuk melakukan pemeriksaan tertetu, ada faskes yang memerlukan fotokopi kartu dan boleh saja Anda menggunakan fotokopi kartu lama untuk mengkonfirmasi nama dan nomor peserta Anda. Pastikan kartu dalam keadaan aktif dan tidak menunggak pembayaran agar Anda dapat langsung menerima pelayanan medis. Pastikan juga Anda mendatangi faskes yang sesuai dengan keterangan di kartu maupun di aplikasi JKN Anda. Persiapkan juga KTP, KK lama, KK baru, kartu KIS dan fotokopi kartu untuk memastikan data diri Anda.
Salam sehat
dr. Evelin Kwandang
Baca Juga :
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Article Terkait
Cara membuat kartu keluarga baru, maupun mengganti yang rusak tidaklah sulit. Anda cukup menyiapkan beberapa dokumen. Proses pembuatan akan berlangsung selama 4 hari kerja dan tanpa dipungut biaya.
BPJS Kesehatan adalah asuransi negara yang coverage-nya lengkap dengan biaya murah. Namun, memiliki asuransi swasta bantu menutupi biaya pemeriksaan lain yang mungkin tidak di-cover BPJS.
Keselamatan kerja adalah upaya untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan aman sehingga bisa mengurangi kecelakaan atau penyakit akibat kerja.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved