logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kandungan

Sering flek setelah pasang KB implan mengapa?

31 Jul 2023, 14:27

DS

Info Penanya: DS

Perkenalkan saya dewi umur saya 22th saya mau tanya dok saya pasang kb usai melahirkan seminggu setelah pemasangan saya menstruasi darah segar selama 7 hari 13 hari kemudian saya flek coklat selama 3 hari 2 bulan setelah nya rutin flek selama 3 hari dan bulan ini flek hitam cuma 1 hari kira kira gimana ya dok

Dilihat 103

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe

Selamat Siang DS

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ

KB implan sendiri adalah satu jenis metode kontrasepsi yang mengandung hormonal, dimana pemasangannya dapat dilakukan dibawah kulit lengan atas dan memiliki  jangka waktu efektif mencegah kehamilan yang bervariasi, sekitar 2 hingga 3 tahun. Karena termasuk KB hormonal, maka tidak jarang pemasangan KB implan memiliki efek  gangguan menstruasi seperti flek flek atau gangguan menstruasi lainnya. Berikut penjelasannya.

Efek dari penggunaan KB implan:

  • Flek pada menstruasi
  • Menstruasi lebih panjang
  • Terlambat menstruasi
  • Sakit kepala
  • Jantung berdebar
  • Perubahan mood
  • Penambahan berat badan
  • Keputihan bening
  • Adanya jerawat hormonal
  • Kondisi lain terkait perubahan hormonal

Saat ini bisa evaluasi ya, apakah gangguan menstruasi yang terjadi menetap hingga beberapa bulan kedepan. Jika keluhan menetap, maka sebaiknya bisa periksa ke dokter kandungan ya, untuk pemeriksaan lebih lanjut. Jika memang efek gangguan menstruasi berat dan mengganggu, maka dokter bisa menyarankan anda untuk mengganti metode kontrasepsi dengan jenis yang lain.

Disarankan untuk menghindari stres, jaga berat badan ideal,  makanan yang sehat dan bergizi, berolahraga secara rutin dan perbanyak minum air putih ya.

 

Berikut saya lampirkan beberapa forum diskusi untuk menjadi referensi bacaan:

 

Semoga bermanfaat

Salam Sehat

dr. Liliani

siklus haidpenggunaan kbgangguan menstruasi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved