1 Sep 2021, 05:43
AN*
Info Penanya: AN*
Haloo dok selamat pagii,saya hari ini bangun" terasa agak tdk sperti biasanya dibagian miss V dan ternyata ada benjolan disebelah kanan atas namun terasa gatal,itu bahaya ga dok dan solusi untuk mengatasi benjolan tsb gimana
Dilihat 1297
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang
Halo N,
Vagina mudah mengalami iritasi maupun infeksi baik disebabkan oleh produk perawatan tertentu, bakteri, maupun virus dan jamur. Namun adanya keluhan ini umumnya tidak menyebabkan timbulnya benjolan kecuali terdapat pembengkakan di vagina. Sebaliknya timbulnya benjolan mungkin saja menyebabkan gatal pada vagina, kemungkinannya adalah
Untuk mengatasi rasa gatal pada vagina, hal paling dasar yang dapat Anda lakukan adalah meningkatkan kebersihan vagina dan hindari penggunaan pembalut lebih dari 6jam, serta Anda juga harus menghindari penggunaan pantyliner yang berpewangi.
Benjolan di vagina yaitu kista bartholini umumnya disebabkan karena sumbatan pada kelenjar bartholini, sedangkan jika disebabkan oleh kutil kelamin maka penyebabnya karena infeksi menular seksual. Untuk memastikan penyebab dari benjolan pada vagina yang Anda alami sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter kulit kelamin dan hindari menggaruk vagina yang gatal.
Salam sehat
dr. Evelin Kwandang
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Normalnya, vagina tidak berbau menyengat. Bau miss v yang normal adalah sedikit asam, karena adanya bakteri baik Lactobacilli yang bertugas menjaga pH vagina agar tetap asam, sehingga bakteri jahat dan jamur tidak tumbuh berlebihan. Bau vagina yang menyengat biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri dan trikomoniasis.
Penyebab miss V becek bisa terjadi akibat rangsangan seksual, ovulasi, perubahan hormon, hingga infeksi jamur atau bakteri. Dikhawatirkan kondisi ini membuat pasangan terganggu ketika berhubungan intim.
Keputihan warna hitam bisa jadi hal yang lumrah atau mungkin menjadi tanda adanya masalah. Ini dapat terjadi pada awal atau akhir periode menstruasi Anda.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved