logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Bagaimana cara menghilangkan selulit?

28 Apr 2020, 06:44

IS

Info Penanya: IS, Wanita, 16 Tahun

Dok saya mau tanya saya kan masih muda tetapi saya sudah punya selulit di paha saya dikarenakan lomba lari jarak jauh saya mau tanya kok bisa terjadi selulit dan bagaimana caranya menghilangkan selulit di paha secara pernanen

Dilihat 18994

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat siang, IS
 
Terima kasih atas pertanyaan Anda
 
Selulit merupakan suatu kondisi dimana permukaan kulit tampak tidak rata namun tidak berbahaya. Hal ini terjadi karena adanya tumpukan sel lemak yang mendorong kulit sehingga menarik jaringan kulit semakin dalam dan membentuk cekungan yang menyebabkan kulit tampak tidak rata. Karena pada wanita memiliki lemak, jaringan ikat dan otot yang berbeda dari pria, maka selulit ini sangat berpengaruh pada kaum wanita. Selulit biasa terbentuk pada area paha, perut, pantat, payudara dan juga pinggul.
 

Beberapa tindakan yang dapat dilakukan untuk menghilangkan selulit secara sementara adalah:

  • Sedot lemak atau sering disebut dengan istilah liposuction
  • Laser
  • USG
  • Penggunaan krim dari dokter
Tindakan-tindakan tersebut pastinya harus dilakukan dengan konsultasi dokter, selain itu ada beberapa tindakan yang bisa Anda lakukan sendiri untuk menyamarkan selulit, seperti:
Sejauh ini selulit tidak berbahaya, namun jika Anda merasa kurang nyaman dan mengurangi rasa percaya diri Anda, bicarakan dengan keluarga agar dapat di konsultasikan ke dokter spesialis kulit terdekat untuk dilakukan pemeriksaan dan tindakan yang sesuai. 
 
Semoga bermanfaat.
 
Salam sehat,
 
 
 
dr. Dian.
perawatan kulitkesehatan kulitselulit

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved