logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Perut

Seberapa bahaya piloromiotomia untuk bayi yang baru lahir?

8 Jan 2022, 14:13

F

Info Penanya: F, Wanita, 27 Tahun

Dokter, saya baru melahirkan dua hari yang lalu, tapi anaknya masih dalam ruang icu karena mengalami piloromiotomia. Saya bingung harus melakukan apa karena belum perlalu paham dengan penyakit ini. Sebenarnya, penyakit ini sebenarnya apa? Apakah cukup berbahaya? Gejala dan penyebabnya apa dok? Apa yang harus dilakukan untuk mengatasinya?

Dilihat 595

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

Selamat siang, F

Terima kasih atas pertanyaannya.

Piloromiotomia merupakan istiliah berupa tindakan operasi pada penyakit stenois pilorus.  Kondisi ini adalah salah satu kondisi dimana dinding saluran antara lambung dan usus kecil mengalami penebalan sehingga makanan tidak dapat dicerna usus.  

Stenosis pilorus ini penyebabnya masih belum jelas namun faktor kelainan genetik, kelahiran prematur, riwayat merokok saat kehamilan, hingga pengobatan antibiotik saat anak usia dini ataupun saat kehamilan akhir yang kurang sesuai dikatakan dapat memicu terjadinya penyakit stenosis pilorus. 

Gejala penyakit yang membutuhkan piloromiotomia :

  • Muntah hebat setiap ASI atau masuk susu formula dalam beberapa kali.
  • Bayi merasa selalu lapar. 
  • Adanya kontraksi pada perut.
  • Anak mengalami sembelit kronis. 
  • Dehidrasi tanpa sebab. 
  • Berat badan tidak bertambah ataupun menurun padahal menyusui lancar. 

Piloromiotomia merupakan cara utama dalam mengatasi penyakit stenosis pilorus ini setelah kondisi anak sudah stabil misal sedang dehidrasi atau ketidakseimbangan eletrolit.  Untuk itu karena penyakit ini memang berbahaya karena dapat menganggu pertumbuhan anak dan menimbulkan dehidrasi berat maka dokter spesialis bedah anak akan melakukan pemeriksaan lengkap diantaranya pemeriksaan darah, USG perut serta rontgen perut anak guna memastikan kondisi anak.  Anda tidak perlu khawatir, ikuti anjuran dokter terkait kondisi anak dan bagaimana perawatannya pasca piloromiotomia nantinya.  

Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait gangguan pencernaan bayi seperti berikut :

Semoga penjelasan ini bermanfaat. 

Salam sehat, 

dr. Farah

gangguan pencernaanstenosis pilorusbayi baru lahir

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved