11 Jan 2022, 11:31
TO
Info Penanya: TO
Hallo dok, saya Nanda saya mengalami menggigil,tulang ngilu,mata terasa sakit, terkadang perut terasah mual,dan pilek,kepala semuanya sakit itu kenapa ya dok
Dilihat 4262
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Elsinda Eka Sari
Selamat malam, TO.
Bila ada gejala yang dirasakan tubuh, tentunya itu menjadi salah satu cara tubuh memberikan sinyal kepada diri kita bahwa ada sesuatu yang salah terjadi di dalam tubuh. Biasanya keluhan yang paling sering dirasakan berupa demam, pusing, nyeri sendi atau pegal-pegal dan mual muntah.
Mengapa hal tersebut bisa terjadi? Itu merupakan mekanisme tubuh melawan infeksi atau peradangan yang terjadi di dalam tubuh. Keluhan yang anda rasakan bisa disebabkan oleh banyak faktor seperti kelelahan, kurang istirahat atau jam tidur, daya tahan tubuh atau imun yang rendah sehingga rentan terjadi penyakit apalagi ditengah cuaca pancaroba dan pandemi covid saat ini.
Untuk memastikan penyebab pasti kondisi yang anda alami, sebaiknya anda memeriksakan diri ke dokter rumah sakit terdekat untuk dilakukan pemeriksaan penunjang lain yang dibutuhkan seperti cek laboratorium darah, rontgen, urine, tes swab atau lainnya. Selain itu anda juga perlu dilakukan pemeriksaan fisik oleh dokter dari kepala hingga kaki (head-to-toe).
Anda dapat minum obat pereda nyeri atau demam seperti parasetamol, obat antasida untuk mengatasi masalah lambung dan mual, perbanyak minum air putih, tidur yang cukup 8 jam, minum suplemen vitamin.
Anda juga dapat membaca forum yang serupa di bawah ini :
Sekian dan semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Elsinda
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Kumur air garam akhir-akhir ini diisukan dapat mencegah virus corona. Berkumur dengan air garam dianggap sebagai cara yang ampuh untuk mencegah masuknya virus corona ke dalam tubuh.
Penyebab difteri pada anak bisa mengakibatkan infeksi serius. Jika penanganannya terlambat bisa menimbulkan komplikasi seperti gangguan pernapasan, gagal jantung, hingga kerusakan saraf.
Kepala sakit saat menunduk dapat terjadi akibat ketegangan, mata lelah, sinusitis, hingga dehidrasi. Dalam mengatasinya, terdapat beberapa hal yang bisa Anda coba lakukan.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved