28 Apr 2023, 00:54
AN*
Info Penanya: AN*
Assalamu'alaikum dok, saya mengalami sakit gigi dan terasa ngilu, dan d bawah rahang terdapat benjolan saya sudah minum obat dari apotek namun tidak kunjung sembuh, bagaimana ya dok?
Dilihat 856
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Selamat pagi, K
Terima kasih atas pertanyaan Anda
Sakit gigi dan ada benjolan di bawah rahang bisa terjadi karena gigi berlubang, infeksi di gigi, radang gusi, infeksi rongga mulut, pembesaran kelenjar getah bening, atau karena penyebab lain. Berbeda penyebab dari keluhan ini, maka tatalaksana dan pengobatan yang akan diberikan juga berbeda.
Sakit gigi bisa disebabkan karena gigi berlubang, radang gusi, abses gigi, abses gusi, ataupun infeksi pada rongga mulut yang lain. Adanya kondisi infeksi pada rongga mulut ini, bisa memicu terjadinya pembesaran pada kelenjar getah bening di sekitar mulut yaitu pada rahang bawah. Sehingga adanya benjolan di rahang bawah yang terjadi pada anda ada kaitannya dengan sakit gigi yang sedang terjadi. Untuk itu ada baiknya Anda melakukan pemeriksaan ke dokter gigi agar Anda mendapatkan tatalaksana dan pengobatan yang sesuai dengan kondisinya.
Untuk sementara tindakan yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga kebersihan rongga mulut, gosok gigi sesudah makan dan sebelum tidur, konsumsi makanan dengan tekstur lunak untuk sementara waktu, konsumsi obat pereda nyeri seperti Parasetamol bila diperlukan, dan lakukan istirahat cukup. Anda juga bisa berkumur dengan segelas air yang diberi sejumput garam.
Anda juga bisa membaca beberapa forum kami yang lain terkait dengan keluhan serupa di bawah ini
Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Dwiana A
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Pada kondisi tertentu, dokter bisa memberikan tambalan gigi sementara untuk meredakan rasa nyeri akibat gigi berlubang atau masalah lain. Namun, tambalan gigi sementara akan hancur dan rusak setelah digunakan beberapa lama.
29 Okt 2020
Ada berbagai vitamin yang baik untuk gigi, yang bisa Anda dapatkan dari makanan. Makanan yang mengandung kalsium, fosfor, dan vitamin D bisa jadi penguat gigi.
15 Mei 2021
Pipi bengkak karena sakit gigi dapat dipicu oleh masalah gigi berlubang, abses gigi, perikoronitis, atau impaksi gigi bungsu. Perlu dilakukan penanganan oleh dokter gigi untuk mengatasinya.
20 Sep 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved