23 Apr 2021, 14:54
VS
Info Penanya: VS
Hallo donk saya vani umur 19 saya mau bertanya kan uda 3 hari ini saya sakit flu tapi flu saya itu sakit dengan kepala dan mata saya Mata juga sering keluar air padahal ngga nangis Kenapa ya dok?
Dilihat 63763
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Pany
Selamat pagi VS
Flu bisa disebabkan infeksi influenza atau virus lainnya atau bakteri dan pemicu lainnya juga bisa karena iritasi atau alergi. Gejala flu berupa hidung tersumbat, berair, sakit kepala dan mata, mata berair hingga demam dan lemas.
Saat flu merupakan hal yang wajar mengalami sakit pada bagian kepala dan daerah sekitar mata. Hal ini disebabkan karena tertahannya atau tersumbatnya aliran udara dari hidung pada rongga sinus yang tidak seimbang akibat akumulasi lendir dalam rongga sinus. Hidung tersumbat juga membuat adanya tahanan pada pembuluh darah balik (vena) di pangkal hidung dan mata. Karena itu membuat nyeri atau sakit di sekitar mata.
Sedangkan mata berair disebabkan karena muara air mata juga ada dalam hidung bagian dalam, sehingga saat meradang dan banyak lendir dapat menyumbat muara tersebut. Pada akhirnya air mata tidak bisa mengalir dan keluar seperti menangis.
Biasanya flu yang ringan bisa sembuh dengan sendirinya dalam beberapa hari dengan penanganan yang baik. Beberapa hal yang bisa anda coba lakukan adalah:
Bila setelah melakukan hal-hal di atas keluhan tidak juga reda atau memberat maka periksakan atau konsultasikan diri ke dokter untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut.
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Warna ingus yang keluar dari hidung bisa beragam. Ingus hijau menjadi salah satu warna ingus yang wajar. Selain ingus hijau, masih ada warna ingus lain yang memiliki banyak arti.
6 Mei 2020
Ketika muncul jerawat di dalam hidung, dua hal yang mungkin sedang terjadi adalah sekadar keluhan ringan atau infeksi. Kondisi ini bisa muncul juga apabila seseorang mencukur bulu hidungnya secara berlebihan.
17 Mar 2021
Penderita vertigo mungkin kesulitan berolahraga. Namun, beberapa jenis olahraga dan senam untuk vertigo berikut sangat direkomendasikan.
25 Agt 2021
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved