18 Mar 2022, 07:06
MS
Info Penanya: MS, Wanita, 20 Tahun
Dok akhir2 ini saya sering merasakan sakit di bagian bawah payudara kanan saya. Saat saya tarik napas juga sakit dok..dan iyh saya kan juga selesai melahirkan udah satu bulan lebih.dan selesai saya melahirkan saya susah bab dok.dan ketika saya bab sakit banget sampai mengeluarakn darah.itu kira2 kenapa dok
Dilihat 5139
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat pagi, M
Terima kasih atas pertanyaannya.
Sakit pada bagian bawah payudara dapat terjadi karena faktor di payudara tersebut atau pada bagian dada secara umum. Kondisi ini dapat terjadi karena suatu yang ringan ataupun berat seperti adanya penyakit tertentu.
Jika keluhan hanya berupa rasa tidak nyaman di dada dan tidak berlanjut maka kemungkinan bisa karena kram otot atau ada kelelahan serta faktor psikis. Terkait buang air besar sulit dan berdarah dapat terjadi karena sembelit yang sudah memicu adanya ambeien atau luka di anus.
Lakukan pemeriksaan ke dokter spesialis penyakit dalam jika keluhan sakit di bawah payudara tersebut serta masalah buang air besarnya tidak ada perbaikan.
Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait sakit bawah payudara seperti berikut :
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Sakit dada saat menelan makanan bisa menandakan adanya masalah pada kerongkongan (esofagus). Bagaimana mengatasinya?
Penyebab susah buang air besar pada wanita biasanya dipengaruhi oleh kadar hormon. Wanita juga rentan sembelit jika mengalami gangguan pada...
Benjolan di ketiak saat menyusui bisa jadi merupakan benjolan yang terdapat di payudara yang bisa disebabkan oleh infeksi hingga mastitis. Atasi dengan cara seperti memijat area kulit.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved