31 Jan 2022, 10:44
F
Info Penanya: F, Wanita, 18 Tahun
dok saya ingin bertanya, apakah normal jika ada rasa seperti orgasme saat tiap merasa panik?
Dilihat 2741
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Pany
Selamat siang F
Terasa panik adalah dimana seseorang mengalami cemas, jantung berdebar dan cepat, nafas cepat, keringat dingin, pusing bahkan mual dan muntah. Serangan panik yang berkepanjangan bisa menimbulkan berbagai dampak pula pada kesehatan.
Kaitan cemas dan gairah seks tentu saja bisa ada dampaknya dimana jika mengalami serangan panik atau cemas dapat menurunkan gairah seks sehingga sulitnya mencapai puncak orgasme. Sedangkan puncak orgasme bisa didapatkan dengan adanya rangsangan seksual baik dalam bentuk pikiran maupun sentuhan.
Pada kondisi panik bisa saja memunculkan orgasme pada beberapa orang. Saat panik terjadi pelepasana adrenalin yang memicu peningkatan hormon dopamine dan oksitosin sehingga dapat memunculkan rasa orgasme. Jika memang benar saat anda panik memicu adanya orgasme dan terjadi terus menerus, hal ini bisa mengarah pada PGAD (Persistent genital arousal disorder).
Kondisi ini dimana anda bisa merasakan orgasme sepanjang waktu tanpa adanya rangsangan seksual. Bila dibiarkan berlarut-larut anda bisa mengalami stres, gangguan kecemasan berlebih bahkan depresi dan mengganggu aktivitas anda sehari-hari.
Tetapi kondisi anda belum tentu termasuk dalam PGAD sehingga untuk memastikannya, berkonsultasilah dengan psikolog atau dokter kejiwaan (psikiater) dalam menangani kondisi anda. Sementara coba terapkan pola nafas yang dalam dan teratur saat merasa panik dan menghindari berbagai hal dan pikiran yang mencetuskan rasa panik.
Anda bisa membaca forum terkait cara mengatasi rasa panik berikut:
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Article Terkait
Self Acceptance adalah penerimaan diri. Jika kita bisa menerima kelebihan dan kekurangan diri secara ikhlas, maka pikiran akan lebih tenang dan hidup pun akan berjalan maju.
Gangguan kepribadian ambang adalah gangguan mental yang membuat penderitanya merasa kesepian dan berperilaku impulsif. Penderita gangguan mental ini kerap memiliki cara memuaskan diri sendiri yang merugikan. Apa saja?
Wabah menari pada tahun 1518 membuat ratusan warga kota Strasbourg, Prancis, menari hingga berhari-hari tanpa bisa dihentikan atau dikendalikan. Dancing plague kemudian berakhir secara misterius setelah 2 bulan.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved