logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Apakah keputihan coklat tanpa gejala itu kanker serviks?

30 Mar 2022, 11:04

AY

Info Penanya: AY

Pagi dok.. Maaf dok saya usia saya 32, saya sering bgt mengalami keputihan, trkdang keptihan saya bewrna coklat atau campur darah tp tdak trsa sakit ataupun ad gjla yg lain. Sring mnum obt buat hilangkan kptihan tp ttap ada lg stlah obat hbs.. Kdang saya ud parno tkt serviks.. Apa ada solusi buat menybuhkannya sdangkan sy ingin cepat hamil.. Trimkasih atas waktu nya dok??

Dilihat 1306

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Denny Sutanto

Selamat sore AY
Keputihan kecoklatan ataupun bercampur darah merupakan sebuah kondisi yang wajar dan dapat dialami oleh banyak wanita. Hal ini umum disebabkan oleh penurunan kadar estrogen dalam tahapan siklus menstruasi sehingga bagian lapisan dinding rahim akan meluruh dan memungkinkan darah menstruasi keluar.

Keputihan berwarna coklat biasanya ditemukan pada awal masa menstruasi atau setelah siklus menstruasi normal. Warna lendir dapat kecoklatan ataupun kehitaman akibat adanya proses oksidasi dari darah yang keluar. Ini merupakan sebuah kondisi yang normal, dan tidak memerlukan tatalaksana lebih lanjut tanpa adanya keluhan lain, seperti:

  • Gatal pada kemaluan
  • Keputihan berbau tidak sedap
  • Nyeri saat berhubungan seksual
  • Nyeri saat berkemih
  • Demam
  • Keputihan

Selain tanda infeksi di atas, keputihan berwarna coklat juga dapat terjadi pada kanker serviks, yang disertai dengan gejala nyeri panggul, terasa ada benjolan, kesulitan BAK/BAB. Sangat dianjurkan bagi wanita yang aktif secara seksual untuk secara rutin melakukan pemeriksaan papsmear.

Beberapa hal yang dapat Anda lakukan di rumah untuk mencegah keputihan

  • Menjaga higienitas organ genital
  • Tidak menggunakan celana yang ketat
  • Mengganti pakaian dalam secara berkala, setidaknya 2x sehari
  • Minum air putih yang cukup
  • Mengatur tingkat stress
  • Beristirahat cukup dan olah raga teratur
  • Menjaga berat badan yang ideal

Kondisi perubahan konsistensi cairan vagina dapat mempengaruhi tingkat kesuburan wanita. Oleh karena itu, kondisi keputihan yang tidak kunjung sembuh sebaiknya Anda konsultasikan lebih lanjut ke dokter spesialis kandungan.

Baca juga

Kenapa keluar keputihan berwarna coklat?

Sulit hamil apa sebabnya?

Bagaimana prosedur pap smear?

 

Salam sehat

dr Denny

kesehatan organ intimkanker servikskeputihaninfeksi saluran reproduksi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved