Perut
28 Apr 2021, 09:46
AD
Info Penanya: AD
Saya awal nya makan mie saat buka puasa lalu saya sekarang mengalami sakit seperti perut terasa begah ,perih , mual ,muntah ,kepala pusing , badan lemes dan punggung terasa sakit serta buat nelen sakit ,, terimakasih
Dilihat 1485
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani
(1)
Selamat Siang AD,
Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.
Mie instan merupakan salah satu makanan yang banyak digemari di Indonesia bahkan hampir di seluruh dunia. Mie instan merupakan salah satu makanan instan yang tentunya tidak sehat untuk di konsumsi sehari-hari. Bagaimana dengan buka puasa menggunakan mie instan?
Konsumsi makanan mie instan saat berbuka puasa sebenarnya tidak di sarankan karena mie instan termasuk makanan berat dan tidak sehat. Sehingga tidak disarankan untuk mengkonsumsi makanan instan secara langsung saat berbuka puasa. Karena kondisi lambung dan saluran pencernaan yang kosong dapat menyebabkan asam lambung naik dan menyebabkan mual, muntah dan perut kembung. Selain konsumsi mie instan makanan cepat saji juga tidak baik untuk kesehatan karena memiliki jumlah kalori dan lemak yang tinggi sehingga tidak baik untuk kesehatan.
Sebaiknya saat berbuka konsumsi minuman dan makanan ringan terlebih dahulu seperti air putih, kurma dan makanan ringan pembuka puasa agar saluran pencernaan beradaptasi terlebih dahulu terhadap makanan sebelum mengkonsumsi makanan besar. Konsumsi makan makanan bergizi perbanyak sayur dan buah.
Semoga bermanfaat,
Salam sehat,
dr. Aisyah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Selain madu pahit, jenis lainnya seperti madu putih juga tak kalah bernutrisi untuk tubuh. Tak hanya itu, banyak yang menggunakan madu putih untuk pengobatan tradisional atau sekadar menyehatkan tubuh. Berbeda dengan madu lain, madu putih memiliki rasa yang lebih lembut.
Kandungan teh hitam yang baik bagi kesehatan tubuh, yaitu antioksidan. Tak heran, jika manfaat teh hitam sangat banyak, bahkan menjadi salah satu jenis teh pencegah kanker.
Manfaat jeruk purut untuk kesehatan rupanya sangat beragam. Dari sembilanmanfaat yang dipercaya dimiliki oleh buah ini, dua di antaranya begitu luar biasa, yaitu mem bersihkan darah dari racun serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2022. All Rights Reserved