3 Agt 2021, 21:35
SA
Info Penanya: SA
Dok, saya memiliki daging tumbuh dibagian pantat, tidak sakit juga, tapi semakin lama semakin membesar, apakah itu berbahaya?
Dilihat 10839
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Vina Liliana
(1)
Selamat pagi SA,
Munculnya benjolan di kulit yang menyerupai daging tumbuh tentu tidak bisa disepelekan, namun seringkali bukanlah hal yang berbahaya selama ukurannya tidak besar. Namun jika ukurannya bertambah besar dan berjalannya waktu maka tentu saja harus diperiksakan ke dokter agar bisa dilihat secara langsung.
Yang perlu dilakukan adalah benjolan jangan ditekan-tekan atau dioleskan menggunakan zat-zat berbahaya jika penyebab benjolannya belum diketahui secara pasti. Namun jika benjolannya memang disebabkan oleh kutil, maka boleh saja jika mau dikompres dengan larutan cuka apel yang sudah diencerkan dengan air dengan perbandingan cuka apel : air = 3: 1. Namun alangkah baiknya jika benjolannya diperiksakan dulu ke dokter atau setidaknya difotokan dan konsultasi dengan dokter melalui fitur chat.
Salam sehat,
dr. Vina
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Alien hand syndrome atau sindrom tangan alien adalah masalah saraf langka yang membuat tangan penderitanya dapat bergerak sendiri. Gerakan tangan pada sindrom ini menjadi tak terkendali seolah-olah memiliki pikiran sendiri.
Makanan untuk penderita tumor otak adalah makanan bernutrisi tinggi. Hal ini untuk membantu pemulihan saat perawatan tumor.
Tumor jinak adalah pertumbuhan sel berlebih yang tidak mengarah pada kondisi kanker. Tumor ini bisa dibagi menjadi berbagai jenis, tergantung lokasinya. Misalnya lipoma yang muncul di jaringan lemak (lipid) atau neuroma yang muncul karena pertumbuhan sel saraf (neuron) berlebih.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved