logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kandungan

Apakah KIS bisa digunakan untuk persalinan ibu hamil?

21 Feb 2021, 21:32

D1

Info Penanya: D1

hay dok, mau tanya, kan istri saya nggak punya ktp sama kk nya masih sama orang tuanya, apakah bisa menggunakan kartu kis (BPJS) , mohon solusinya dok, karna istri saya udah mau lahiran.

Dilihat 4934

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

(3)

Selamat siang, D

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Kartu Indonesia Sehat (KIS) adalah sebuah sebuah kartu jaminan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat yang dikelola oleh BPJS. Terdapat beberapa perbedaan terkait dengan BPJS dan KIS di antaranya adalah untuk KIS, pasien tidak perlu mengeluarkan iuran mandiri setiap bulan seperti peserta BPJS.

Terkait dengan apa yang Anda tanyakan, proses persalinan atau melahirkan bisa ditanggung sepenuhnya baik dengan KIS ataupun BPJS sesuai dengan kelasnya. Namun, biasanya diperlukan kelengkapan data diri seperti KTP, KK, dan lainsebagainya. Untuk itu, apabila istri Anda tidak mempunyai KTP, namun memiliki KIS, alangkah baiknya datangi fasilitas kesehatan pertama (fakses I) yang tertera pada kartu KIS istri Anda, tanyakan prosedur dan berkas apa saja yang harus disiapkan serta Anda bisa menghubungi kantor BPJS terdekat di wilayah Anda untuk memastikan dan mempersiapkan sebelum proses kelahiran.

Disamping itu, pastikan bahwa selama masa hamil istri Anda tetap konsumsi makanan sehat bergizi untuk ibu hamil, hindari kelelahan, lakukan istirahat cukup, hindari pantangan makanan untuk ibu hamil, menjaga keberishan area organ intim serta melakukan pemerikasan kandungan ke dokter spesialis kandungan minimal empat kali selama masa kehamilan.

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dwiana A

bpjs kesehatanmelahirkanbpjs ibu hamilkehamilan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved