Masalah menstruasi yang lebih cepat dan berkepanjangan
MJ
Info Penanya: MJ0
Dok saya mau tanya
Saya period lebih awal 1 Minggu ,masih normal apa tidak yaa???
Setelah itu biasanya saya period cuma 1 Minggu tp bulan sekarang saya period sudah 11 hari masih belum siap,masih ada flek flek gitu knp yaa dok???
Terimakasih
168 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Adhi Pasha Dwitama
(0)
Selamat siang MJ,Siklus menstruasi normal adalah setiap 21-35 hari sekali, jadi pada beberapa waktu menstruasi bisa terlambat atau lebih cepat kurang lebih 1 minggu dan masih termasuk normal. Perdarahan menstruasi sendiri normalnya antara 3-7 hari, jadi jika lebih dari 7 hari termasuk tidak normal. Jika terjadi perdarahan atau flek sampai 11 hari, kondisi ini disebut dengan istilah menorrhagia. Penyebab menorrhagia sendiri bisa beragam seperti:
Sisa darah menstruasi
Masalah hormonal
Gangguan reproduksi seperti adanya polip
Adanya endometriosis
Memiliki tumor jinak di rahim
Efek samping alat KB
Infeksi dan peradangan pada organ intim
Untuk itu jika sudah lebih dari 11 hari menstruasi masih tetap keluar, perlu dilakukan pemeriksaan ke dokter spesialis kandungan dan kebidanan / dokter spesialis obsgyn. Bisa dilakukan beberapa pemeriksaan nantinya untuk memastikan apa penyebabnya.Dokter akan memberikan obat untuk menghentikan perdarahan baik yang sifatnya hormonal atau obat penghenti perdarahan. Jika ada masalah kesehatan seperti gangguan di organ reproduksi tidak jarang memerlukan tindakan medis lebih lanjut untuk mengatasinya. Semoga bermanfaat.Salam sehat,dr. Adhi P.