logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Penyebab tumit kaki pecah

10 Sep 2021, 13:56

N

Info Penanya: N, Wanita, 28 Tahun

Dokter, kenapa ya tumit kaki pecah pecah? Padahal saya selalu rajin memberikan pelembab. Apa yang menyebabkan tumit kaki pecah?

Dilihat 894

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani

Selamat Malam N,

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Tumit pecah-pecah merupakan suatu kondisi dimana tumit pada kaki mengalami kekeringan pada kulit sehingga timbul retak-retak pada kaki saat digunakan sering berjalan. Kulit kaki berbeda dengan kulit tubuh bagian lain, karena umumnya kulit kaki tidak memiliki kelenjar kerinat sehingga rawan kering.

Beberapa penyebab tumit kaki pecah :

  • Seseorang yang tidak menggunakan alas kaki dengan bantalan yang lembut
  • Penambahan usia, semakin tua usia biasanya elastisitas kulit akan menurun
  • Seseorang yang memiliki riwayat diabetes, biasanya akan mengalami gangguan dalam peredaran darah kaki, sehingga dapat menyebabkan kaki kering atau jika ada luka sulit kering
  • Kekurangan cairan / konsumsi air putih
  • Sering berjalan atau berdiri dalam waktu yang lama
  • Perubahan cuaca yang mendadak dari dingin kemudian panas dan juga sebaliknya

Beberapa cara untuk mengatasi tumit pecah :

  • Membersihkan kaki secara rutin, bisa digosok dengan batu apung atau dengan scrub
  • Gunakan alas kaki yang nyaman digunakan, pilih bahan yang lembut
  • Banyak konsumsi air putih minimal 2-3 liter/hari
  • Hindari untuk menggaruk atau mengelupas kulit kaki
  • Oleskan minyak zaitun agar kaki lebih lembab

Jika dengan beberapa cara di atas, keuhan tumit pecah-pecah belum membaik, sebaiknya periksakan ke dokter kulit untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Anda juga bisa bekosnsultasi onlne chat ke dokter kulit.

Semoga bermanfaat,

Salam sehat,

dr. Aisyah

kakinyeri tumitpenyakit kaki

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved