logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Penyebab perut bawah sebelah kanan tiap hari perih dan panas mengapa?

23 Jun 2023, 12:18

ZP

Info Penanya: ZP

Saya udah pernah coba pemeriksaan diberbagai Dokter, hasil normal dan disarankan ke Psikiater. Minum obat Psikiater terasa lebih tenang.. Namun saat makan apapun diperut bawah sebelah kanan hampir tiap hari terasa perih dan panas. Padahal saat saya makan itu, hati saya tenang dan gak ada cemas.. Salah satu makanan yang udah saya coba tes berkali-kali adalah putih telur yang direbut sama pisang.. Tetap aja kambuh.. Mohon sarannya

Dilihat 153

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe

Selamat pagi ZP

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Adanya perut terasa perih dan panas, dengan hasil pemeriksaan normal di berbagai dokter, maka kemungkinan berasal dari gangguan somatoform yang disebabkan faktor psikologis. Jika terdapat gangguan pada organ misalnya adanya infeksi pada usus buntu, sindrom iritasi usus atau gangguan lainnya tentunya bisa diketahui lewat pemeriksaan oleh dokter. Namun jika anda sudah melakukan pemeriksaan terutama ke ahli dalam, dan sudah di USG tetapi hasilnya normal, maka kemungkinan besar keluhan yang dirasakan berasal dari gangguan somatis.

Karena penyebab gangguan somatis berasal dari masalah psikologis maka memang baiknya anda melanjutkan kontrol ke psikiater agar dapat diterapi lebih lanjut. Biasanya pengobatannya membutuhkan jangka waktu tertentu, sehingga anda disarankan bersabar ya.

Saat ini anda disarankan bisa mengelola stress dengan baik, bisa meneruskan pola hidup sehat dengan makan makanan yang sehat dan bergizi, hindari aktivitas berat , dan perbanyak minum air putih ya.

 

Anda pun bisa dapat membaca forum kami yang berkaitan dengan judul seperti "sakit perut " :


Semoga bermanfaat
Salam sehat

dr. Liliani

sakit perutinfeksi ususgangguan psikologis

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved