logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kandungan

Kenapa nyeri pada paha dan betis saat hamil?

6 Jun 2023, 18:42

LA

Info Penanya: LA

Assalamualaikum dok.. Izin nanya saya sekarang sedang hamil 12 minggu tp kok tiba2 saya merasakan nyeri di paha sama betis.. Seperti orang habis jalan jauh padahal saya tidak melakukan apa2 dok hanya baringan saja di rumah. . Mohon penjelasannya... Terimakasih

Dilihat 901

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

Selamat malam, L

Terima kasih atas pertanyaannya.

Nyeri pada paha dan betis saat hamil dapat terjadi pada beberapa wanita terutama seiring bertambahnya usia janin.  Nyeri pada paha dan betis saat hamil ini umumnya berhubungan dengan hormon kehamilan atau aktivitas sehari-hari. 

Penyebab nyeri pada paha dan betis :

  • Hormon relaxin yang meningkat saat kehamilan sehingga membuat adanya kram otot dan kram sendi. 
  • Aliran darah yang mengalami perubahan selama hamil. 
  • Bertambahnya berat janin yang membuat penambahan berat badan sehingga beban yang ditopang kaki juga akan meningkat. 
  • Penekanan pada saraf seiring berkembangnya ukuran janin. 
  • Kekurangan kalsium. 

Sementara ini anda dapat lakukan senam hamil, peregangan ringan agar otot juga tidak kaku, sanggah kaki dengan bantal yang lebih tinggi saat posisi berbaring, hindari duduk atau berdiri terlalu lama, banyak air putih, kompres hangat jika nyeri mulai muncul. 

Periksa ke dokter spesialis kandungan jika nyeri disertai adanya bengkak kemerahan, menjadi sulit untuk berjalan, serta nyeri tidak kunjung membaik terus menerus selama beberapa hari. 

Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait nyeri saat hamil seperti berikut :

Semoga penjelasan ini bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Farah

menjaga kehamilanolahraga ibu hamiltrimester pertama kehamilannyeri otot

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved