logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Apa arti dari laboratorium urine saya?

20 Jul 2020, 15:40

N

Info Penanya: N

Selamat sore dok,Setelah saya medical check up, hasil dari lab urinalisa :1. Keton positif2. protein positif3. Lekosit positif4. Leukosit 35 s/d 50 5 . Erythrosit 2 s/d 4Dari hasil itu, saya kenapa ya dok? Bagaimana cara mengobatinya? Hal apa saja yang dilarang?Terimakasih dok.

Dilihat 9878

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sylvia V

(1)

Selamat pagi, N.

Pemeriksaan laboratorium adalah salah satu pemeriksaan penunjang yang dilakukan untuk menegakkan atau menyingkirkan suatu diagnosis, setelah dilakukan anamnesis (tanya jawab) dan pemeriksaan fisik. Pemeriksaan laboratorium tidak dapat berdiri sendiri, dan harus diinterpretasikan bersamaan dengan keluhan dan hasil pemeriksaan fisik pasien tersebut.

Oleh karena itu, apa penyakit pasti yang Anda alami, cara pengobatan, dan hal-hal yang dianjurkan serta dilarang tidak bisa diketahui hanya dari hasil laboratorium semata. Perlu diketahui terlebih dahulu hal-hal seperti:

  • Apa keluhan utama Anda?
  • Adakah gejala lain yang menyertai keluhan utama?
  • Sudah berapa lama keluhan Anda rasakan?
  • Apakah ada riwayat penyakit sebelumnya?
  • dan lain-lain

Tetapi, berikut penjelasan dari masing-masing hal yang Anda sebutkan dan beberapa kemungkinan penyebabnya:

  • Adanya senyawa keton pada urine (ketonuria) dapat dialami pada kondisi dehidrasi, konsumsi makanan rendah karbohidrat dan tinggi lemak, serta diabetes mellitus
  • Adanya protein pada urine bisa disebabkan oleh kerusakan glomerulus (bagian ginjal) atau pre-eklampsia saat hamil 
  • Adanya leukosit pada urine bisa jadi penanda infeksi saluran kemih
  • Adanya eritrosit pada urine bisa menandakan infeksi, batu, maupun kanker pada saluran kemih

Oleh karena itu, disarankan agar Anda berkonsultasi secara langsung kepada dokter spesialis urologi dengan membawa hasil laboratorium tersebut. Untuk sementara, usahakan untuk mencukupi kebutuhan air putih harian agar kesehatan saluran kemih senantiasa terjaga, serta menghindari sementara minuman seperti teh, kopi, serta minuman dengan pemanis buatan.

 

Salam sehat,
dr Sylvia

infeksi saluran kemihsaluran kemihpenyakit saluran kemih

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved