27 Okt 2019, 19:20
NS
Info Penanya: NS, Pria, 2019 Tahun
Kalo malem anak saya panas tinggi, dan lemes banget dok.. Udah konsul ke dokter anak. Tp sampe obat yang di kasih abis ga ada efeknya dok
Dilihat 35692
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Ramadhan Harya
(1)
Hi NS.
Karena saya tidak tahu sudah sejak kapan panas dirasakan dan diagnosis dari dokter anak yang memeriksa secara langsung. Saya sarankan Anda untuk kembali kontrol ke dokter spesialis anak tersebut, jika memang tidak ada perubahan nantinya jika perlu akan dilakukan pemeriksaan tambahan seperti laboratorium atau yang lain-lain yang menunjang diagnosis.
Jika Anda berniat berobat ke dokter lain, selalu bawa obat yang telah dikonsumsi dan jika bisa diagnosis dari dokter sebelumnya yang menangani.
Untuk membantu menurunkan panas, Anda bisa melakukan kompres hangat setelah 1 jam anak diberi obat demam. Kompres disini bukan kain hangat yang ditempel dikepala, melainkan buka seluruh baju anak, dan lap dengan kain yang hangat. Selain itu Anda bisa baca artikel berikut untuk tips menurunkan demam lainnya.
Salam sehat,
dr. Ramadhan Harya
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Kanker darah pada anak dapat menyebabkan berbagai gejala, mulai dari anemia (kekurangan sel darah merah), rentan mengalami infeksi, nyeri sendi dan tulang, hingga pembengkakan di area tubuh tertentu.
25 Feb 2022
Saat anak sedih, orangtua dapat khawatir dan bertanya, apa yang telah merenggut keceriaannya? Untuk mengatasinya, orangtua bisa mencoba berikan pujian atau mengajaknya jalan-jalan.
8 Feb 2022
Penyebab demam pada anak adalah infeksi virus dan bakteri di dalam tubuh. Demam ini merupakan tanda imun tubuh anak sedang bekerja melawan infeksi tersebut.
9 Feb 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved